Spanyol Vs Kroasia: Asensio Bangga Jadi Bintang Tim Matador

Marco Asensio muncul jadi bintang di pertandingan Spanyol vs Kroasia.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 12 Sep 2018, 12:58 WIB
Diterbitkan 12 Sep 2018, 12:58 WIB
Spanyol Bantai Kroasia
Gelandang Spanyol, Marco Asensio berselebrasi usai mencetak gol kedua ke gawang Kroasia selama pertandingan UEFA Nations League di stadion Manuel Martinez Valero, Spanyol (11/9). Spanyol menang telak atas Kroasia 6-0. (AP Photo/Alberto Saiz)

Liputan6.com, Jakarta Timnas Spanyol unggul telak 6-0 atas Kroasia pada Liga A Grup 4 UEFA Nations League, di Stadion Manuel Martinez Valero, Elche, Selasa (11/9/2018) waktu setempat. Hasil membuat posisi Spanyol makin kokoh di puncak klasemen Grup 4.

Penyerang Spanyol, Marco Asensio, tampil menjadi bintang pada laga itu. Pemain muda Real Madrid ini, menyumbang satu gol, dan tiga assist.

Berbicara setelah pertandingan, Asensio mengatakan kepada Sport: “Kami [[Spanyol]](3641907 "") bermain dengan sangat baik dalam segala hal. Sangat bagus bermain di sini.”

Penampilan Asensio memang kini jauh lebih berkembang. Di level klub, ia sudah memenangkan delapan piala, termasuk gelar La Liga dan dua Liga Champions.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Kemenangan Penting

Rusia Pulangkan Spanyol Lewat Adu Penalti
Pemain timnas Spanyol, Diego Costa melakukan sundulan saat berebut bola pada babak 16 besar Piala Dunia 2018 melawan Rusia di Stadion Luzhniki, Minggu (1/7). Rusia lolos ke perempat final setelah menang adu penalti 4-3 atas Spanyol. (AP/Antonio Calanni)

Asensio sekarang muncul menjadi bintang Spanyol di panggung internasional selama 12 bulan terakhir. “Saya selalu berusaha memberikan yang terbaik di lapangan dan jika saya dapat mencetak gol, semua menjadi lebih baik," katanya.

"Kami telah bermain melawan tim yang bermain sangat baik di Piala Dunia. Kami melihatnya sebagai tantangan dan ini adalah dua kemenangan penting.”


Ambisi Besar

Gol Gareth Bale dan Carvajal Antar Real Madrid Kalahkan Getafe
Gelandang Real Madrid, Gareth Bale (kiri) berselebrasi dengan rekannya Marco Asensio setelah mencetak gol ke gawang Getafe pada lanjutan La Liga Spanyol di stadion Santiago Bernabeu, Madrid, (19/8). Madrid menang 2-0 atas Getafe. (AP Photo/Andrea Comas)

Sementara itu, Asensio juga sudah menyatakan punya ambisi besar dengan Real Madrid. Penyerang asal Mallorca ini mengaku ingin menjadi pemain penting, bahkan lebih penting ketimbang dua musim terakhir.

Karier Asensio menaik berkat polesan Zinedine Zidane musim lalu. Namun di bawah arahan arsitek anyar Julen Lopetegui, Asensio berambisi jadi pemain lebih penting.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya