Icardi: Bersama Higuain, AC Milan Semakin Berbahaya

Inter dan AC Milan akan dipertemukan dalam laga lanjutan Serie A yang berlangsung hari Senin (22/10) mendatang.

oleh Liputan6.com diperbarui 19 Okt 2018, 17:15 WIB
Diterbitkan 19 Okt 2018, 17:15 WIB
Gonzalo Higuain
Striker AC Milan Gonzalo Higuain (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Jakarta - Jelang laga klasik Derby della Madonnina pada akhir pekan nanti, Mauro Icardi selaku penyerang Inter Milan ogah menurunkan tingkat kewaspadaannya. Apalagi AC Milan baru saja kedatangan bomber maut, Gonzalo Higuain.

Inter dan AC Milan akan dipertemukan dalam laga lanjutan Serie A yang berlangsung hari Senin (22/10) mendatang. Pertandingan itu sendiri diyakini akan berlangsung seru, sebab keduanya sedang dalam masa-masa peningkatan.

Kemajuan yang pesat bisa dirasakan di AC Milan. Sempat mengalami penurunan drastis pada era kepemimpinan Vincenzo Montella, Rossoneri akhirnya kembali bangkit usai Gennaro Gattuso mengambil tanggung jawab sebagai pelatih.

Salah satu pembantu kebangkitan Milan adalah kehadiran Gonzalo Higuain di lini depan. Penyerang asal Argentina tersebut sedang dalam kondisi terbaiknya dan sukses membantu Rossoneri menang di tiga laga terakhir.

Torehan itu jelas membuat Icardi tidak bisa memandang remeh Gianluigi Donnarumma dkk. Ia tahu bahwa Higuain merupakan kepingan terakhir Milan yang membuat mereka kini sangat berbahaya.

"Milan punya pemain hebat, dengan pengalaman serta mereka yang bermain di Serie A dalam waktu lama," ujar Icardi kepada Sky.

"Bila saya harus memilih, saya akan menyebut Higuain. Karena dia mencetak banyak gol. Dia adalah sosok yang hilang dari Milan," lanjutnya.

 

Soal Persaingan Top Skorer

Sebagai striker tajam di Serie A, nama Icardi sering disandingkan dengan Higuain serta bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, sebagai calon top skorer musim ini. Tetapi dirinya tidak melihatnya sebagai rivalitas.

"Saya tidak melihat rivalitas, dia memiliki karir yang bagus serta striker yang hebat. Kami akan saling berhadapan satu sama lain di pertandingan, tetapi saya tenang dan akan memberikan yang terbaik," lanjutnya.

"Mampukan saya mencetak gol lebih banyak dari Higuain dan Ronaldo? Saya tidak suka membicarakannya di awal musim, saya akan memberikan kontribusi dan melihatnya pada bulan Mei nanti," tandasnya.

Icardi sempat absen mencetak gol dalam tiga laga perdananya musim ini. Namun perlahan ia menemukan kembali ketajamannya dan telah mengoleksi lima gol dari lima pertandingan terakhir.

Sumber: bola.net

Saksikan video menarik di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya