Sikap Pantang Menyerah Bale di Real Madrid Dapat Pujian

Solari memuji karakter yang dimiliki Gareth Bale di Real Madrid.

oleh Liputan6.com diperbarui 11 Des 2018, 13:50 WIB
Diterbitkan 11 Des 2018, 13:50 WIB
Gareth Bale
Striker Real Madrid, Gareth Bale, merayakan gol ke gawang Huesca pada laga La Liga di Stadion El Alcoraz, Huesca, Minggu (9/12/2018). (AFP/Ander Gillenea)

Liputan6.com, Madrid - Gareth Bale kerap disebut sebagai penerus tongkat estafet Cristiano Ronaldo di Real Madrid. Selepas perginya Ronaldo, Bale menjadi satu-satunya pemain yang diharapkan bisa muncul sebagai pengganti ketajaman Ronaldo.

Namun fakta berbicara lain. Bale kerap kesulitan cetak gol di La Liga dan ini sempat mencuatkan keraguan di kubu Real Madrid.

Mesi begitu, Bale tak pernah mengenal kata menyerah di Real Madrid. Itu terbukti saat dia mencetak gol kemenangan kala Real Madrid kalahkan Huesca pada laga di Estadio El Alcoraz, Minggu (9/12/2018) yang lalu.

Kemenangan ini membuat posisi Real Madrid di klasemen makin bagus. Sergio Ramos dan kawan-kawan kini berada di posisi ke-4 klasemen dengan 26 poin. Madrid tertinggal lima poin dari Barcelona di puncak klasemen.

Solari menilai Bale telah menunjukkan karakter yang bagus di laga melawan Huesca. Pada laga yang amat sulit, dia mampu tampil bagus dan jadi penentu kemenangan. Bale sangat penting bagi Real Madrid.

 

 

Performa yang Fantastis

Gareth Bale - Real Madrid
Winger Real Madrid Gareth Bale merayakan golnya ke gawang AS Roma pada matchday kelima Grup G Liga Champions di Stadion Olimpico, Rabu (28/11/2018) dini hari WIB. Madrid menang 2-0. (AP Photo/Gregorio Borgia)

Gareth Bale sendiri sudah cukup lama tak mencetak gol di La Liga. Mantan pemain Tottenham terakhir kali mencetak gol di La Liga terjadi pada September lalu, saat Madrid menang dengan skor 4-1 atas Leganes. Bale mencetak satu gol.

Sukses mencetak gol lagi membuat Bale menuai pujian dari Solari.

"Gareth Bale dan seluruh pemain bermain dengan fantastis. Bale mencetak gol yang indah dan itu sudah cukup untuk membawa kami menang. Gol dan karakternya sangat penting untuk meraih tiga poin," puji Solari dikutip dari situs resmi klub.

"Kami tidak nyaman dengan cara bermain seperti itu, tapi kami mendapatkan tiga poin dan ada laga lain di mana kami bermain lebih baik, seperti di babak pertama melawan Valencia [Menang dengan skor 2-0]."

"Kami harus memberikan kredit khusus pada karakter kami," tandas pelatih berusia 42 tahun tersebut.

Persaingan yang Ketat

Real Madrid kini memang berada di posisi ke-4 klasemen La Liga. Namun, mereka hanya berjarak lima poin dari Barcelona di puncak klasemen. Santiago Solari pun cukup senang karena persaingan di klasemen La Liga musim 2018/19 ini begitu ketat.

"Saya menyukai La Liga dengan semangat yang besar, di mana segala kemungkinan bisa terjadi. Itu tentu saja sangat bagus untuk para penggemar dan memang situasinya sudah lama seperti ini," tutup Solari.

Sumber: Bola.net

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya