Real Madrid Vs Ajax: Tim Tamu Tak Ingin Parkir Bus

Real Madrid bakal menjamu Ajax Amsterdam pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (5/3/2019) dinihari.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 05 Mar 2019, 14:00 WIB
Diterbitkan 05 Mar 2019, 14:00 WIB
Persiapan Ajax Amsterdam Jelang Menjamu Real Madrid
Pelatih Ajax Amsterdam Erik Ten Hag. (Robin van Lonkhuijsen/ANP/AFP)

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid bakal menjamu Ajax Amsterdam pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (5/3/2019) dinihari WIB di Stadion Santiago Bernabeu. Pelatih Ajax, Erik Ten Hag mengatakan timnya bertekad bermain menyerang, meski bertanding di markas lawan.

"Kami selalu punya keinginan untuk mengambil inisiatif. Itu gaya bermain sepak bola kami," kata Ten Hag seperti dilansir situs resmi Liga Champions.

Ajax bertandang ke markas Real Madrid dengan keadaan tertinggal 1-2 pada leg pertama. Jika ingin lolos, De Godenzonen -julukan Ajax- harus minimal mencetak dua gol, tanpa kebobolan.

Bukan misi yang mudah bagi Ajax jika berkaca pada kualitas pemain. Bisa dibilang, Real Madrid punya materi pemain satu tingkat di ats Ajax.

Kendati demikian, Ten Hag menegaskan timnya bakal berusaha mengimbangi permainan Sergio Ramos dan kawan-kawan. "Kami ingin bermain meyakinkan. Para pemain tahu, jika mereka ingin juara, besok adalah kesempatan terakhir," ujar Ten Hag.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Siapkan Banyak Strategi

Real Madrid Menang Tipis dari Ajax
Pemain Ajax Dusan Tadic berebut bola dengan bek Real Madrid, Sergio Ramos pada leg pertama 16 besar Liga Champions di Johan Cruijff ArenA, Amsterdam, Rabu (13/2). Real Madrid harus bersusah payah menaklukkan Ajax dengan skor tipis 2-1. (AP/Peter Dejong)

Salah satu yang membuat Ten Hag optimistis adalah penampilan Ajax pada leg pertama. Selain itu, Ten Hag mengaku sudah menyiapkan banyak strategi menghadapi Los Galacticos -julukan Real Madrid.

"Di Amsterdam, kami menunjukkan kelemahan Real Madrid. Anda harus menguasai beberapa strategi menghadapi tim papan atas," ujar Ten Hag.

"Kami masih berjuang di tiga kompetisi dan para pemain kami sangat ambisius untuk memenangkan semuanya," kata Ten Hag mengakhiri.


Lima Pertandingan Terakhir Real Madrid dan Ajax

Real Madrid

Ajax Amsterdam 1-2 Real Madrid

Real Madrid 1-2 Girona

Levante 1-2 Real Madrid

Real Madrid 0-3 Barcelona

Real Madrid 0-1 Barcelona

 

Ajax Amsterdam

Heracles 1-0 Ajax Amsterdam

Ajax Amsterdam 1-2 Real Madrid

Ajax Amsterdam 5-0 NAC Breda

ADO Den Haag 1-5 Ajax Amsterdam

Feyenoord 0-3 Ajax Amsterdam

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya