Arsenal Dekati Kiper Legendaris Barcelona

Arsenal ingin membajak Andoni Zubizarreta dari Olympique Marseille.

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 03 Apr 2019, 08:20 WIB
Diterbitkan 03 Apr 2019, 08:20 WIB
Arsenal v Newcastle
Para pemain Arsenal merayakan gol Aaron Ramsey ke gawang Newcastle United. (AFP/Glyn Kirk)... Selengkapnya

Jakarta - Arsenal tengah berupaya mendapatkan direktur olahraga baru. Mantan penjaga gawang Barcelona, Andoni Zubizarreta, menjadi salah satu kandidat kuat untuk posisi ini. l.

Saat ini, Andoni Zubizarreta menjabat sebagai direktur olahraga di Olympique Marseille. Namun, ia siap mendengarkan tawaran dari Arsenal.

Zubizarreta dikabarkan mulai frustrasi di Marseille karena kurang mendapat dukungan dan prestasi klub tak kunjung membaik. Karena itu, ia melihat Arsenal dan Premier League sebagai tempat yang paling menarik untuk melanjutkan kariernya.

Sebelumnya, tugas direktur olahraga di Arsenal dirangkap oleh Arsene Wenger. Namun, Arsenal mengubah struktur manajemen.

The Gunners mendatangkan Sven Mislintat dari Borussia Dortmund. Namun, ia mengundurkan diri karena bermasalah dengan dewan direksi Arsenal beberapa bulan yang lalu.

Calon Direktur Incaran Arsenal

Unai Emery
Unai Emery. (AP/Kirsty Wigglesworth)... Selengkapnya

Arsenal sudah mendekati beberapa kandidat setelah Mislintat mundur. Satu nama yang dirumorkan tertarik bergabung adalah Monchi, yang ketika itu masih menjadi direktur olahraga AS Roma.

Namun, Monchi memutuskan untuk kembali ke Sevilla. Setelah itu, Arsenal memutuskan untuk mendekati Marc Overmars. Namun, mantan pemain The Gunners itu berkomitmen untuk bertahan di Ajax.

Zubizarreta dikabarkan akan bertemu dengan direktur Arsenal, Raul Sanllehi, untuk membicarakan kerja sama. Kedua sosok tersebut memiliki relasi yang baik karena pernah sama-sama berada di manajemen Barcelona.

Sumber: 101 Great Goals/Bola.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya