Liputan6.com, Jakarta Kompetisi Shopee Liga 1 2019 putaran pertama sudah berakhir. Untuk sementara Bali United memuncaki klasemen sementara kompetisi paling bergengsi di Tanah Air.
Berdasarkan jadwal, putaran kedua Shopee Liga 1 2019 bakal dimulai pada 11 September 2019. Tiga pertandingan langsung digelar pada pekan itu.
Ketiga laga itu adalah PSM Makassar vs PSIS Semarang. Kemudian, Persipura Jayapura akan menjamu tim tangguh Persija Jakarta. Selanjutnya adalah pertandingan Perseru Badak Lampung vs Persela Lamongan.
Advertisement
Keenam tim tersebut, sudah tentu ingin memetik poin penuh. Kemenangan sangat diperlukan untuk mendongkrak posisi mereka di klasemen sementara.
Bali United masih memuncaki klasemen Shopee Liga 1 2019 setelah paruh pertama musim ini. Stefano Lilipaly dan kawan-kawan mengoleksi 40 poin dari 16 laga. Semen Padang ada di posisi paling bawah, yakni 11 poin dari 16 pertandingan.
Berikut jadwal laga perdana paruh kedua musim kompetisi Shopee Liga 1 2019.
Jadwal Shopee Liga 1 2019
Rabu, 11 September 2019
15.30 WIB, PSM Makassar vs PSIS Semarang (Indosiar)
18.30 WIB, Persipura Jayapura vs Persija Jakarta (Indosiar)
18.30 WIB, Perseru Badak Lampung vs Persela Lamongan (Vidio.com)
Jumat, 13 September 2019
15.30 WIB, Semen Padang vs PSS Sleman (Vidio.com)
15.30 WIB, Bhayangkara FC vs Bali United (Indosiar)
18.30 WIB, Arema FC vs Borneo FC (O Channel)
18.30 WIB, Kalteng Putra vs Persebaya Surabaya (Indosiar)
Advertisement
Jadwal Shopee Liga 1 2019
Sabtu, 14 September 2019
15.30 WIB, Madura United vs Barito Putera (Indosiar)
18.15 WIB, Tira Persikabo vs Persib Bandung (Indosiar)
Minggu, 15 September 2019
15.30 WIB, Persipura Jayapura vs Persela Lamongan (Vidio.com)
15.30 WIB, Persija Jakarta vs PSIS Semarang (Indosiar)
18.30 WIB, Perseru Badak Lampung vs PSM Makassar (Indosiar)