Casillas: Joao Felix Bakal Bersinar di La Liga

Joao Felix bergabung dengan Atletico pada musim panas ini dari Benfica. Klub La Liga itu harus membayar 126 juta euro (sekitar Rp 1,9 triliun) untuk mendatangkan sang pemain ke Wanda Metropolitano.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 16 Sep 2019, 21:30 WIB
Diterbitkan 16 Sep 2019, 21:30 WIB
Starting XI Termahal pada Bursa Transfer Musim Panas 2019
Bomber Atletico Madrid, Joao Felix (AFP/Benjamin Cremel)... Selengkapnya

Liputan6.com, Madrid - Legenda Real Madrid, Iker Casillas, mengaku kagum dengan Joao Felix. Ia percaya, bomber muda Atletico Madrid itu bakal bersinar di La Liga.

Joao Felix bergabung dengan Atletico pada musim panas ini dari Benfica. Klub La Liga itu harus membayar 126 juta euro (sekitar Rp 1,9 triliun) untuk mendatangkan sang pemain ke Wanda Metropolitano.

Dengan transfer tersebut, Felix tercatat sebagai pemain termahal Atletico sepanjang masa. Tak hanya itu, pemain internasional Portugal itu juga menjadi pemain termahal keempat di dunia.

Menurut Casillas, Joao Felix memang punya potensi yang sangat besar. Ia pun yakin pemain 19 tahun itu bakal jadi ikon baru Atletico Madrid.

 

Komentar Casillas

7 Klub Paling Boros di Bursa Transfer Musim Panas Ini
(AFP/Benjamin Cremel)... Selengkapnya

"Felix adalah pemain dengan masa depan yang besar. Dia punya bakat. Tentu saja, mereka akan menuntut banyak darinya,” kata Casillas di Soccerway.

“Tanggung jawab datang dengan harga yang mereka bayar untuknya. Dia tahu dia telah bergabung dengan klub yang menginginkan gelar, selain itu, orang dapat melihatnya sebagai pengganti Antoine Griezmann," Casillas menambahkan.

Statistik Joao Felix

Joao Felix sendiri sudah membela Atletico dalam empat pertandingan musim ini. Ia juga menyumbangkan satu gol dan satu assist.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya