Jadwal Proliga 2020: Berebut Tiket Final Four

Kompetisi bola voli Proliga 2020 seri kedua akan mulai berlangsung 28 Februari.

oleh Thomas diperbarui 22 Feb 2020, 11:00 WIB
Diterbitkan 22 Feb 2020, 11:00 WIB
Ilustrasi Bola Voli
Ilustrasi Bola Voli (sports-ip.com)

Liputan6.com, Jakarta- Enam tim putra dan lima tim putri bakal bersaing ketat di seri kedua kompetisi bola voli Proliga 2020. Mereka akan saling sikut demi mendapatkan tiket ke final four.

Proliga 2020 seri kedua akan mulai berlangsung 28 Februari. Berdasarkan jadwal, tim putri Gresik Petrokimia KONI Jatim akan bertindak sebagai tuan rumah di GOR Tri Dharma.

Bermain di depan publik sendiri, Gresik Petrokimia tentu menargetkan kemenangan. Apalagi, tim asuhan Niu Guogang ini masih berpeluang lolos ke final four. Saat ini, Gresik Petrokimia di peringkat empat dengan 2 poin dari empat ;aga.

Selanjutnya, putaran kedua berlangsung di GOR C'Tra Arena Bandung, 6-8 Maret 2020. Kali ini, tim putri Bandung bjb Tandamata yang akan menjadi tuan rumah.

Putaran pamungkas seri kedua Proliga 2020 berlangsung GOR UNY Yogyakarta. Jakarta BNI 46 akan menjadi tuan rumah sebelumnya digelarnya final four.

Jadwal Seri 2 Proliga 2020

Putaran 1: GOR Tri Dharma

Tuan rumah: Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim

Jumat, 28 Februari 2020

16.00: (putri) Jakarta Pertamina Energi vs Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim

18.00: (putra) Lamongan Sadang MHS vs Jakarta BNI 46

Sabtu, 29 Februari 2020

16.00: (putra) Jakarta Garuda vs Jakarta Pertamina Energi

18.00: (putri) Jakarta PGN Popsivo Polwan vs Bandung bjb Tandamata

20.00: (putra) Palembang Bank SumbelBabel vs Surabaya Bhayangkara Samator

Minggu, 1 Maret 2020

16.00: (putra) Jakarta Pertamina Energi vs Jakarta BNI 46

18.00: (putri) Jakarta BNI 46 vs Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim

20.00: (putra) Palembang Bank SumbelBabel vs Lamongan Sadang MHS

Jadwal

Putaran 2: GOR C'Tra Arena Bandung

Tuan rumah: Bandung bjb Tandamata

Jumat, 6 Maret 2020

16.00: (putri) Bandung bjb Tandamata vs Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim

18.00: (putra) Surabaya Bhayangkara Samator vs Jakarta Pertamina Energi

Sabtu, 7 Maret 2020

16.00: (putra) Palembang Bank SumbelBabel vs Jakarta Garuda

18.00: (putri) Jakarta PGN Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Energi

20.00: (putra) Surabaya Bhayangkara Samator vs Jakarta BNI 46

Minggu, 8 Maret 2020

16.00: (putra) Palembang Bank SumbelBabel vs Jakarta Pertamina Energi

18.00: (putri) Jakarta BNI 46 vs Bandung bjb Tandamata

20.00: (putra) Jakarta Garuda vs Lamongan Sadang MHS

Jadwal Lainnya

Putaran 3: GOR UNY Yogyakarta

Tuan rumah: Jakarta BNI 46

Jumat, 13 Maret 2020

16.00: (putri) Jakarta Pertamina Energi vs Jakarta BNI 46

18.00: (putra) Lamongan Sadang MHS vs Jakarta Pertamina Energi

Sabtu, 14 Maret 2020

16.00: (putra) Jakarta Garuda vs Surabaya Bhayangkara Samator

18.00: (putri) Jakarta PGN Popsivo Polwan vs Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim

20.00: (putra) Palembang Bank SumbelBabel vs Jakarta BNI 46

Minggu, 15 Maret 2020

14.00: (putri) Jakarta Pertamina Energi vs Bandung bjb Tandamata

16.00: (putra) Surabaya Bhayangkara Samator vs Lamongan Sadang MHS

18.00: (putri) Jakarta PGN Popsivo Polwan vs Jakarta BNI 46

20.00: (putra) Jakarta Garuda vs Jakarta BNI 46

Final Four

Ilustrasi Bola Voli
Ilustrasi Bola Voli (sportskeeda.com)

Final Four

Putaran 1: Kediri (3-4 April 2020)

Putaran 2: Solo (10-12 April 2020)

Grand Final

Yogyakarta (18-19 April 2020)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya