F1 di Sirkuit Imola Mungkin Dihadiri Penonton

Kini Imola juga mengharapkan penonton bisa hadir sekitar 10.000 orang saat menggelar F1 November nanti.

oleh Thomas diperbarui 25 Agu 2020, 21:30 WIB
Diterbitkan 25 Agu 2020, 21:30 WIB
ilustrasi F1
ilustrasi F1 (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Jakarta- Semakin banyak tuan rumah yang menginginkan kehadiran penonton pada balapan Formula 1 (F1) 2020. Yang terbaru, Sirkuit Imola membuka kemungkinan balapan dihadiri penonton.

Seperti diketahui balapan F1 2020 sempat tertunda lama akibat pandemi virus corona Covid-19. F1 baru bisa dimulai pada Juli 2020. Namun harus digelar tanpa penonton.

Melihat perkembangan Covid-19 yang mulai terkendali, sudah ada dua tuan rumah F1 2020 yang mengharapkan adanya penonton hadir di sirkuit yakni Sochi dan Portimao.

Kini Imola juga mengharapkan penonton bisa hadir sekitar 10.000 orang. "Kami mengharapkan kemungkinan menjadi tuan rumah publik," ujar promotor balapan di Imola, Uberto Selvatico Estense kepada Autosprint.

"Presiden (Emilia-Romagna) (Stefano) Bonaccini telah mengeluarkan ketentuan yang mengizinkan Misano menampung hingga 10.000 penonton, dan kami yakin kapasitas ini juga dapat dikonfirmasi untuk Imola pada akhir Oktober dan awal November," lanjutnya.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

Awal November

Ilustrasi F1
Ilustrasi F1 (Liputan6.com/Abdillah)

"Kami sedang berusaha untuk mencoba mendapatkan sesuatu yang lebih, dalam keamanan total," kata Selvatico Estense menambahkan.

Imola sendiri dijadwalkan baru akan menjadi tuan rumah F1 pada 1 November nanti. Ini bakal menjadi kali pertama Imola menggelar balapan F1 lagi sejak 2006.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya