Jadwal Timnas U-19 Indonesia vs Bosnia Herzegovina, Siaran Langsung di Televisi

Timnas Indonesia U-19 masih berada di Kroasia untuk melakoni sejumlah laga ujicoba.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 25 Sep 2020, 15:43 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2020, 09:30 WIB
Sandi Arta Samosir
Sandi Arta Samosir bangga mendapatkan kesempatan bermain di Timnas Indonesia U-19, namun kecewa dengan hasil pertandingan melawan Kroasia. (dok. PSSI)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-19 masih berada di Kroasia untuk melakoni sejumlah laga ujicoba. Kali ini, Witan Sulaeman akan meladeni Bosnia Herzegovina, Jumat (25/9/2020).

Timnas Indonesia U-19 sudah berada di Kroasia sejak awal September. Pasukan Shin Tae-yong turun di turnamen mini yang diikuti Bulgaria U-19, Arab Saudi U-19, dan tuan rumah, Kroasia U-19.

Dalam turnamen itu, timnas Indonesia U-19 kalah 2 kali dan imbang 1 kali. Dua kekalahan itu terjadi atas Bulgaria (0-3), dan Kroasia (1-7).

Sementara, hasil imbang 3-3 diperoleh di laga terakhir saat berjumpa Arab Saudi.

Usai mengikuti turnamen mini, Timnas Indonesia U-19 bertanding dua kali melawan Qatar U-19. Hasilnya, timnas menang 2-1 di pertandingan pertama dan imbang 1-1 di laga kedua.

Berikut jadwal timnas U-19 vs Bosnia

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Timnas Indonesia U-19 di Bawah Ini


Jadwal Timnas U-19

Bosnia dan Herzegovina
Timnas Indonesia U-19 bakal menghadapi Bosnia dan Herzegovina pada laga uji coba yang digelar Jumat (25/9/2020). (dok. NFSBIH)

Jumat, 25 September 2020

Timnas Indonesia U-19 vs Bosnia Herzegovina U-19

20.45 WIB

Live Mola TV


Hasil Timnas Indonesia U-19 di Kroasia

Timnas Indonesia U-19 0-3 Bulgaria U-19

Timnas Indonesia U-19 1-7 Kroasia U-19

Timnas Indonesia U-19 3-3 Arab Saudi U-19

Timnas Indonesia U-19 2-1 Qatar U-19

Timnas Indonesia U-19 1-1 Qatar U-19

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya