Hasil Liga Champions : PSG Balaskan Dendam di Kandang Bayern Munchen

PSG berhasil memetik kemenangan penting saat melawan Bayern Munchen di leg pertama perempat final liga Champions.

oleh Defri Saefullah diperbarui 08 Apr 2021, 07:37 WIB
Diterbitkan 08 Apr 2021, 05:23 WIB
Bayern Munchen vs PSG
Kylian Mbappe jadi pahlawan kemenangan PSG atas Bayern Munchen pada leg 1 perempat final Liga Champions, Kamis (08/04/2021) dini hari WIB. (Christof STACHE / AFP)

Liputan6.com, Munich- Paris Saint-Germain (PSG) melakukan pembalasan yang sempurna saat menang 3-2 atas Bayern Munchen pada leg pertama perempat final Liga Champions di Allianz Arena, Kamis (8/4/2021). Kylian Mbappe borong 2 gol, sedangkan satu gol dicetak oleh Marquinhos.

Dengan kemenangan ini, PSG bakal lebih tenang saat menghadapi Bayern Munchen di leg kedua di stade de Franc pekan depan. Kalah 0-1 pun tak akan jadi masalah bagi tim asuhan Mauricio Pochettino itu.

Seperti diketahui, duel Bayern Munchen vs PSG merupakan ulangan partai final Liga Champions musim lalu. PSG saat itu kalah 0-1 dari Munchen sehingga gagal jadi juara.

Main di kandang Munchen, PSG lakukan start sempurna. Kylian Mbappe langsung menggebrak lewat gol di menit ke-3 hasil umpan dari Neymar.

Neymar kembali berperan saat Marquinhos cetak gol di menit ke-28 sehingga membuat skor 2-0 untuk PSG. Munchen memperkecil skor lewat Choupo Moting di menit ke-37 dan akhiri babak pertama dengan skor 1-2 untuk PSG.

 

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

Babak Kedua

Bayern Munchen
Gol Thomas Muller gagal selamatkan Bayern Munchen dari kekalahan saat lawan PSG (AFP)

 

Babak kedua makin menegangkan setelah Bayern Munchen samakan skor di menit ke-60. Adalah Thomas Muller yang membuat skor jadi imbang 2-2 usai manfaatkan Joshua Kimmich.

Namun Mbappe kembali beraksi. Dia mencetak gol kemenangan di menit ke-58 sekaligus membawa modal penting buat PSG.

 

Hasil Liga Champions

 

Bayern Munchen 2-3 PSG

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya