Final Euro 2020 / 2021: Southgate Anggap Italia Ujian Terbesar Inggris

Pelatih Inggris, Gareth Southgate menganggap Italia akan menjadi tes terbesar untuk timnya.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 09 Jul 2021, 20:30 WIB
Diterbitkan 09 Jul 2021, 20:30 WIB
Foto Piala Eropa: Parade Momen Terbaik di Sepanjang Semifinal Euro 2020
Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, meluapkan kebahagiaan usai membawa anak asuhnya mengalahkan Denmark pada laga semifinal Euro 2020 di Stadion Wembley, Kamis (8/7/2021). (Foto:AFP/Frank Augstein,Pool)

Liputan6.com, London - Pelatih Inggris, Gareth Southgate menganggap Italia akan menjadi tes terbesar untuk timnya. Inggris akan meladeni Italia di final Euro 2020 / 2021, Senin (12/7/2021) dinihari WIB di Wembley.

"Mereka telah mengalahkan dua tim papan atas Spanyol dan Belgia untuk sampai di final. Jadi, ini mungkin akan menjadi tes terbesar yang akan kami jalani," ujar Southgate seperti dilansir situs resmi UEFA.

Italia dan Inggris sama-sama melenggang ke final dengan catatan mengilap. Kedua tim belum pernah mencicipi kekalahan di Euro 2020 / 2021.

Italia malah belum tersentuh kekalahan di 33 laga terakhir. Sementara itu, Inggris juga baru kebobolan satu gol di Euro 2020 / 2021.

Pada partai semifinal, Italia harus mati-matian hingga adu penalti melawan Spanyol. Bermain imbang 1-1, Italia menang adu penalti dengan skor 4-2.

Di sisi lain, Inggris juga dipaksa melakoni babak perpanjangan waktu oleh tim kuda hitam, Denmark sebelum menang 2-1. Harry Kane menjadi pencetak gol kemenangan Inggris di menit 104.

 

 

Saksikan Video Euro 2020 / 2021 di Bawah Ini

Memantau Italia

FIFA 2018, Pelatih Terbaik, Didier Deschamps
1. Gareth Southgate - Pelatih Timnas Inggris. (AP/Natacha Pisarenko)

Southgate mengatakan, dirinya sudah memantau permainan Italia. Ia mengakui, Italia di bawah asuhan Roberto Mancini memainkan sepak bola yang hebat.

"Italia telah menjadi tim papan atas dalam beberapa tahun terakhir. Kami mengikuti perkembangan mereka," kata Southgate.

"Kami tahu cara mereka bermain. Mereka bermain dengan energi dan gaya yang hebat. Sulit menjebol gawang mereka," ujarnya mengakhiri.

Jadwal final Euro 2020 / 2021

Senin 12 Juli 2021

02.00 WIB, Inggris vs Italia

Stadion Wembley

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya