Baru Dimulai, Live Streaming BRI Liga 1 Rans Nusantara FC vs PSS Sleman di Vidio 29 Juli 2022

Pertandingan Rans Nusantara FC melawan PSS di lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 baru saja dimulai pada 20.30 WIB.

oleh Thomas diperbarui 29 Jul 2022, 20:34 WIB
Diterbitkan 29 Jul 2022, 20:34 WIB
Liga 1 - RANS Nusantara FC Vs PSS Sleman
Liga 1 - RANS Nusantara FC Vs PSS Sleman (Bola.com/Adreanus Titus)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta- BRI Liga 1 2022/2023 sudah memainkan pekan kedua. Pada Jumat (29/7/2022) malam WIB akan berlangsung pertandingan menarik mempertemukan Rans Nusantara FC melawan PSS Sleman yang berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor.

Dua ini bakal berlangsung sengit. Kedua tim bernafsu meraih kemenangan perdana di BRI Liga 1 2022/2023. Rans dan PSS sama-sama gagal menang di pekan pertama.

Pada laga perdananya di BRI Liga 1, Rans harus puas bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah PSIS Semarang. Sedangkan PSS Sleman dikalahkan PSM Makassar 1-2 di kandang sendiri.

Bertindak sebagai tuan rumah, Rans berharap meraup poin penuh. Klub milik Raffi Ahmad dan Rudi Salim ini berharap tuah markas baru di Stadion Pakansari.

Raffi Ahmad lewat rilisnya ke berbagai media, berharap, pertandingan melawan PSS bisa berjalan lancar dan mampu menghibur khususnya bagi warga Kabupaten Bogor dan sekitarnya.

Dia juga berharap, kehadiran Rans di Pakansari ini bisa bermanfaat bagi kemajuan industri sepak bola maupun industri lainnya yang berada di sekitaran Bogor. "Pokonya saya minta doa dan dukungannya."

 

 

Raffi Ahmad

Sebelum menjamu PSS Sleman, para pengurus Rans Nusantara termasuk Raffi menyempatkan waktu bertemu Plt Bupati Bogor, Iwan Setiawan di kantor Bupati Bogor. Pertemuan itu bertujuan untuk mengukuhkan kerjasama sinergis antara Rans dan PemKab serta komunitas sepak bola di Bogor.

“Mudah-mudahan Rans bisa berikan kontribusi positif untuk Kab Bogor dan sekitarnya" ungkap Raffi.

Laga BRI Liga 1 antara Rans melawan PSS akan berlangsung mulai 20.30 WIB. Laga ini bisa ditonton di Indosiar dan Vidio. Link live streaming tersedia di halaman berikutnya:

Link Live Streaming

Untuk menyaksikan live streaming BRI Liga 1 2022/2023 antara Rans Nusantara FC kontra PSS Sleman di Vidio, silakan klik tautan berikut ini.

Klasemen

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya