Top 3 Berita Bola: Hasil Imbang Lawan Southampton Beri MU 2 Kabar Buruk

MU harus menelan pil pahit karena hanya imbang lawan tim papan bawah Southampton pada lanjutan Liga Inggris akhir pekan kemarin. Ada juga 2 kabar buruk yang mengiringi.

oleh Defri Saefullah diperbarui 14 Mar 2023, 10:30 WIB
Diterbitkan 14 Mar 2023, 10:30 WIB
Foto: Menilik Kabar 6 Pemain yang Direkrut MU Bareng Luke Shaw Saat Ini
Pemain Manchester United, Luke Shaw (kanan) berebut bola dengan pemain Newcastle United, Callum Wilson pada laga final Carabao Cup 2022/2023 di Wembley Stadium, London, 26 Februari 2023. Shaw bergabung dengan MU pada bursa transfer musim panas 2014/20/15 dari Southampton dengan biaya 37,50 juta euro. (AFP/Adrian Dennis)

Liputan6.com, Jakarta Manchester United membuang peluang untuk terus menjaga posisi empat besar usai imbang 0-0 lawan Southampton pada lanjutan Liga Inggris akhir pekan kemarin. MU tak bisa mencetak gol karena main dengan 10 pemain sejak menit ke-34.

Kegagalan mengalahkan Southampton jelas menjadi kerugian besar bagi MU. Sang lawan merupakan juru kunci klasemen. Akibat cuma imbang, MU semakin tertinggal dari Arsenal dan Manchester City dalam perburuan gelar juara Liga Inggris 2022/2023.

MU berada di posisi tiga dengan 50 poin. Akibat cuma mendapat satu poin dari laga kontra Soton, Setan Merah cuma cuma unggul enam poin saja dari peringkat lima Newcastle United.

Tak sekadar hasil imbang saja kerugian yang didapat MU dari laga melawan Southampton. Ada dua berita buruk lain bagi The Red Devils.

Berita soal Man Utd yang dapatkan 2 kabar buruk menjadi berita paling favorit di kanal bola edisi Senin. Berikut Top 3 Berita Bola:

 

1. 2 Kabar Buruk Hampiri MU Usai Ditahan Southampton

Foto: Ekspresi Casemiro Setelah Diusir Wasit, MU Ditahan Tim Juru Kunci Southampton
Pemain Manchester United, Casemiro, melakukan pelanggaran kepada pemain Southampton, Carlos Alcaraz pada laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Minggu (12/3/2023). (AP Photo/Jon Super)

 

Apes betul Manchester United pada Minggu (12/3/2023). Selain gagal menang saat menjamu Southampton di Old Trafford pada lanjutan Liga Inggris, MU mendapat dua kabar buruk lainnya dari laga tersebut. Baca selengkapnya di sini.

 

2. Biang Keladi MU Gagal Kalahkan Southampton Menurut Erik Ten Hag

Erik ten Hag - Manchester United - Piala FA
Manajer Manchester United Erik ten Hag berselebrasi pada akhir pertandingan putaran kelima Piala FA melawan West Ham United di Old Trafford, Kamis (2/3/2023) dini hari WIB. MU menang 3-1 atas West Ham. (Lindsey Parnaby / AFP)

 

Manchester United gagal meraih kemenangan lagi di Liga Inggris. Usai dibantai Liverpool, MU pada Minggu (12/3/2023) cuma bisa mendapat satu poun setelah dipaksa bermain imbang tanpa gol oleh klub juru kunci Southampton. Baca selengkapnya di sini.

 

3. Pergantian Pemilik Molor, MU Ubah Target di Bursa Transfer

Logo Ilustrasi MU
Suasana di luar kandang Manchester United (MU), Old Trafford. (AFP/Oli Scarff)

 

Manajer Manchester United Erik ten Hag terancam tidak bisa belanja besar-besaran di bursa transfer musim panas 2023 nanti. Pasalnya proses penjualan MU oleh keluarga Glazer terancam molor dari perkiraan awal. Baca selengkapnya di sini.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya