Hasil Liga Italia: Inter Milan Jaga Puncak Klasemen dengan Kemenangan, AC Milan Terjungkal

Inter Milan terus menjauhi rival usai menang 2-1 atas tuan rumah Atalanta pada pekan ke-11 Liga Italia. AC Milan tersandung di kandang sendiri.

oleh Defri Saefullah diperbarui 05 Nov 2023, 07:21 WIB
Diterbitkan 05 Nov 2023, 06:35 WIB
Inter Milan, Lautaro Martinez
Lautaro Martinez mencetak gol kedua saat Inter Milan menang 2-1 atas Atalanta pada pekan ke-11 Liga Italia serie A (AFP)

Liputan6.com, Jakarta Inter Milan berhasil menjauh di puncak klasemen Liga Italia usai menang 2-1 atas Atalanta pada pekan ke-11 Liga Italia di stadion Gewiss, Minggu (5/11/2023). Dua gol Inter Milan dicetak Hakan Calhanoglu dan Lautaro Martinez.

Sedangkan Atalanta sempat memberi perlawanan lewat gol Gianluca Scamacca. Namun Atalanta tak mampu menambah gol lagi sehingga harus kalah di pekan ini.

Hasil ini membuat Inter Milan kokoh di puncak klasemen Liga Italia dengan 28 poin. Inter unggul 5 poin atas Juventus yang belum main dan 6 poin atas AC Milan.

Bermain di kandang lawan, Inter Milan justru banyak bertahan. Itu terlihat dari penguasaan bola yang kalah dari Atalanta yang menguasai 54,4 persen bola.

Toh, ini tetap tak menggoyahkan Inter Milan yang juga diserang 6 kali dari tendangan sudut. Sedangkan mereka hanya satu kali.

Gol pertama Inter Milan terjadi setelah Darmian dilanggar sehingga mendapatkan penalti di menit ke-38. Calhanoglu sukses eksekusi penalti dengan baik di menit ke-40 sehingga membuat skor 1-0.

Babak dua, Inter Milan lebih menggila. Inter sudah unggul 2-0 usai Lautaro Martinez mencetak gol hasil umpan terobosan Henrikh Mkitaryan.

Susunan Pemain Atalanta vs Inter Milan

ATALANTA (3-4-1-2): Juan Musso; Giorgio Scalvini, Berat Djimsiti, Sead Kolasinac; Davide Zappacosta, Ederson, Marten de Roon, Matteo Ruggeri; Teun Koopmeiners; Ademola Lookman, Gianluca Scamacca.

INTER (3-5-2): Yann Sommer; Benjamin Pavard, Stefan de Vrij, Francesco Acerbi; Denzel Dumfries, Nicolo Barella, Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkhitaryan, Federico Dimarco; Marcus Thuram, Lautaro Martinez.

 

AC Milan Terjungkal di Kandang Sendiri Pada Pekan ke-11 Liga Italia

Olivier Giroud, AC Milan
Striker AC Milan Olivier Giroud (AFP)

 

Sedangkan AC Milan harus menelan kekalahan di pekan ke-11. Milan takluk 0-1 dari Udinese saat main di kandang sendiri San Siro.

Gol tunggal Roberto Pereyra menjadi penyebabnya. Hasil ini membuat Milan harus puas berada di posisi ketiga klasemen Liga Italia.

Bermain dengan superior lewat penguasaan bola sampai 72,3 persen, tak menjamin Milan bisa menang. Jumlah tembakan 14 kali dan corner 11 kali juga tak membawa Milan petik gol.

Setelah imbang 0-0 di babak pertama, AC Milan kena sial di menit ke-62. Milan diganjar penalti usai Ebosele dijatuhkan di kotak penalti dan Pereyra eksekusi dengan baik sehingga mengubah skor jadi 1-0. Skor ini bertahan hingga pertandingan berakhir.

Susunan Pemain

MILAN XI (4-4-2): Mike Maignan; Alessandro Florenzi, Malick Thiaw, Fikayo Tomori, Davide Calabria; Rafael Leao, Tijjani Reijnders, Rade Krunic, Yunus Musah; Luka Jovic, Olivier Giroud.

UDINESE XI (5-3-2): Marco Silvestri; Festy Ebosele, Nehuen Perez, Jaka Bijol, Christian Kabasele, Jordan Zemura; Lazar Samardzic, Walace, Martin Payero; Roberto Pereyra, Isaac Success.

 

Hasil Liga Italia Selengkapnya

Liga Italia Atalanta vs Inter Milan
Sementara Atalanta harus puas turun ke peringkat lima. (Isabella BONOTTO / AFP)

 

Salernitana 0-2 Napoli

Atalanta 1-2 Inter Milan

Milan 0-1 Udinese

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya