Mancini Yakin Tevez dan Maicon Sukses di Serie A

Carlos Tevez musim panas ini berkostum Juventus, sementara Douglas Maicon bergabung dengan AS Roma.

oleh Liputan6 diperbarui 23 Agu 2013, 21:20 WIB
Diterbitkan 23 Agu 2013, 21:20 WIB
manchini-130823c.jpg
Carlos Tevez meninggalkan Manchester City dan bergabung ke Juventus di bursa transfer musim panas ini. Tak hanya Tevez, Douglas Maicon juga kembali ke Serie A setelah didatangkan dari Manchester City dengan status bebas transfer. Mantan bek Inter Milan itu hanya semusim bermain untuk klub Liga Premier tersebut.

Roberto Mancini yang didepak dari kursi manajer Manchester City pada musim lalu yakin mantan anak asuhnya itu akan sukses di Serie A. "Saya tidak pernah punya masalah dengan Tevez," kata Mancini kepada Il Messaggero, Jumat (23/8/13). "Dia adalah pria yang baik. Ada satu masalah dengannya, tapi saya yakin bahwa dia akan melakukannya dengan baik di Turin.

"Adapun Maicon, ia adalah pemain hebat. Jika dia dalam kondisi yang baik, bisa menjadi pemain penting bagi Giallorossi," tambah Mancini.

Karier Tevez di City hampir berakhir prematur setelah diduga menolak permintaan Mancini untuk masuk sebagai pemain pengganti ketika menghadapi Bayern Muenchen di Liga Champions 2011.

Mancini juga berkomentar mengenai persaingan perebutan Scudetto musim ini. "Juventus tetap sebagai favorit untuk Scudetto," ucapnya. "Namun, saya akan mengawasi Milan dan juga Napoli."(FI)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya