Kesetiaan Gylfi Sigurdsson pada Tottenham Hotspur belum memudar. Buktinya, ia yang diincar banyak klub di bursa transfer musim panas kemarin menolak untuk angkat kaki dari timnya. Sigurdsson justru tertantang bersaing memperebutkan tempat utama dengan pemain-pemain yang baru didatangkan kubu The Lily Whites.
Sejauh ini, Sigurdsson sudah memainkan tiga pertandingan. Meski harus bersaing dengan gelandang Tottenham lainnya seperti Paulinho, Nacer Chadli, Erik Lamela, dan Christian Eriksen, Sigurdsson tetap mendapat kepercayaan dari Andre Villas-Boas selaku manajer tim. Seakan membalas kepercayaan tersebut, Sigurdsson mampu memberikan dua gol sekaligus saat Tottenham berhadapan dengan Norwich City akhir pekan lalu.
"Saya pernah sangat dekat dengan keputusan untuk meninggalkan tim ini. Tapi saya datang ke sini, karena ingin bermain dengan klub yang besar. Ketika saya bergabung, saya tahu akan ada banyak pemain yang siap bersaing," ucapnya pada Sky Sports, Kamis (19/9/2013).
"Mudah-mudahan saya bisa meningkatkan dan terus memperjuangkan tempat di tim utama. Jika setiap hari Anda melakukan hal itu dengan benar, maka tempat utama akan jatuh ke tangan Anda dan saya berharap itu akan terjadi," tambah pemain asal Islandia tersebut.
Pada ajang Liga Europa melawan Tromso, Jumat 20 September 2013 dinihari WIB, Sigurdsson kemungkinan besar akan diandalkan di posisi sayap kiri. Posisi tersebut sebelumnya sering diisi Gareth Bale yang kini sudah hijrah ke Real Madrid. (Vin)
Gelandang Asal Islandia Tak Miliki Niatan Pergi dari Spurs
Sang pemain nyaris dilepas ke klub lain. Tapi karena merasa tertantang, Gylfi Sigurdsson memutuskan tetap membela Tottenham di musim ini.
Diperbarui 19 Sep 2013, 15:58 WIBDiterbitkan 19 Sep 2013, 15:58 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Model Dak Teras Rumah Minimalis Modern Terbaru 2025, Elegan dan Fungsional
Pasar Saham Asia Melesat, Investor Menanti Stimulus China
5 Zodiak yang Akan Dipenuhi Berkah di Tahun 2025, Ada Kamu?
Taman Terkecil di Dunia Ada di Jepang, Luasnya Hanya Seukuran 2 Lembar Kertas A3
ASDP Operasikan 4 Kapal Menuju Raja Ampat, Cek Rutenya
Manchester United Umumkan Rekrutan Pertama Sesaat Setelah Musim 2024/2025 Selesai
10 Inspirasi Warna Cat Rumah Kayu yang Elegan dan Timeless, Tren Terbaru 2025
Fakta Unik Ce Hun Tiau, Minuman Tradisional Kalimantan Populer
Akhirnya, Korea Utara Akui Kirim Pasukan ke Rusia untuk Lawan Ukraina
Harga Kripto Hari Ini 28 April 2025: Bitcoin Memerah, XRP Menghijau
Top 3 News: Bunda Iffet Meninggal Dunia, Pramono Anung Titip Pesan Slank Tetap Bersatu
Krisna Mukti Berjuang Lunasi Utang Miliaran dengan Menjual Koleksi Antik