Liputan6.com, Jakarta - Media sosial Facebook dihebohkan dengan sebuah video berdurasi 57 detik. Video itu digambarkan sebagai seorang pemuda membakar mobilnya sendiri karena buatan Prancis.
Adalah pemilik akun atas nama Bambang S Patmaraga yang mengunggah video pemuda membakar mobilnya sendiri karena buatan Prancis. Begini narasi yang dia buat:
Baca Juga
"Pemuda muslim yg membakar mobil kesayangan nya ....
Advertisement
Karena mobil nya buatan perancis...
Karena iya sangat marah penghinaan KPD nabi Muhammad saw"
Dia mengungah video itu pada Selasa (3/11/2020). Sejak berada di Facebook, video itu sudah mendapat 30 like, dua komentar, dibagikan sebanyak tiga kali, dan dilihat 169 kali oleh warganet.
Lalu benarkah itu merupakan video pemuda yang membakar mobilnya sendiri karena buatan Prancis?
Saksikan video pilihan berikut ini:
Penelusuran Fakta
Untuk menelusuri kebenaran informasi tersebut, Cek Fakta Liputan6.com membuat tangkapan layar dan mencarinya di pencarian gambar terbalik, Google Image.
Hasil penelusuran mengarahkan ke Channel YouTube LITVIN. Video itu sudah berada di situs YouTube sejak 24 Oktober 2020. LITVIN sendiri diketahui seorang YouTuber asal Rusia yang sudah memiliki 5,4 juta subcribers.
Dalam keterangan video, dia mengungkapkan alasan membakar mobil pribadinya: "Sudah lama saya berpikir untuk yang saya lakukan dengan Shark ini, setelah konflik dengan Mercedes. Menurut saya, idenya adalah API! Itu saja. Akhirnya... Saya tidak senang."
Mercedes dalam situs resminya merupakan produsen otomotif asal Jerman. Mercedes merupakan salah satu perusahaan mobil paling dikenal di dunia dan juga perusahaan mobil tertua di dunia yang bertahan sampai sekarang.
Hasil penelusuran Google juga mengarahkan ke situs Geo News dengan judul artikel: "Russian YouTuber burns down his Mercedes in viral video". Artikel itu sudah ada di internet sejak 28 Oktober 2020.
Disebutkan dalam artikel tersebut, YouTuber Rusia, Mikhail Litvin membakar mobilnya, Mercedes-AMG GT 63 S miliknya karena sudah beberapa kali mogok, meski membeli di toko resmi.
Sang YouTuber sudah beberapa kali memperbaiki mobilnya di bengkel resmi Mercedes, tapi tidak ada perubahan. Karena kesal mobilnya tak mengalami perubahan, Litvin menuangkan bensin dan membakarnya sampai hangus.
Sejak video itu berada di YouTube, aksi Litvin membakar mobil Mercedes karena sering mogok sudah disaksikan lebih dari 15 juta kali.
Isu boikot produk Prancis ini sedang ramai setelah Presiden Prancis, Emmanuel Macron menyudutkan agama Islam.
Advertisement
Kesimpulan
Informasi yang menyebut ada video pemuda yang membakar mobilnya sendiri karena buatan Prancis adalah salah. Narasi untuk video itu sudah diubah.
Faktanya, sorang YouTuber asal Rusia, Litvin membakar mobilnya yang buatan Jerman, Mercedes, karena sering mogok.
Tentang Cek Fakta
Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia.
Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu.
Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat.
Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.
Advertisement