Liputan6.com, Pakistan - Mata menjadi salah satu bagian yang menarik perhatian banyak orang, karena mata bisa menonjolkan keindahan diri seseorang. Namun, apa jadinya jika ada beberapa orang yang memiliki kemampuan tak biasa pada matanya?
Baca Juga
Advertisement
Hal tersebut pun dialami seorang remaja dari Pakistan ini.
Ahmed Khan tiba-tiba menjadi perhatian publik, khususnya para pengguna jejaring sosial setelah mengunggah video dirinya ketika melakukan aksi tak biasa pada matanya.
Dilansir Elitereaders, Minggu (26/2/2017), remaja berusia 14 tahun itu awalnya mengira jika ia telah merusak matanya karena bola matanya bisa keluar dari kelompak mata hingga 10mm.
Lalu ia pun merasa ketakutan, namun akhirnya ia menyadari jika apa yang ia lakukan tak memiliki efek apa pun.
"Tahun lalu saya menyentuh mata saya dan bola mata mulai keluar. Lalu saya mencoba melakukannya kembali dan berhasil. Ini tampak menyenangkan dan saya telah terbiasa setelah mencoba beberapa kali," kata Ahmed.
Ketika melakukan aksinya, ia terlihat begitu tenang. Bahkan kemampuannya uniknya dalam eye-popping membuatnya masuk ke dalam Guiness Book of Records.
"Tuhan telah memberi saya bakat ini, jadi saya yakin akan selalu merawat mata saya," lanjutnya.
Untuk saat ini rekor eye-popping masih dipegang seorang gadis dari Amerika Serikat, Kim Goodman. Gadis itu bisa memperpanjang bola matanya hingga keluar dari rongga sepanjang 12mm.
(ul)
Â
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6