Bikin Ngilu, Salon Ekstensi Bulu Mata Ini Gunakan Lem Super ke Pelanggannya

Seorang wanita di Thailand datang dalam keadaan yang mengerikan setelah melakukan ekstensi mata menggunakan lem super.

oleh Nur Aida Tifani diperbarui 12 Agu 2018, 17:00 WIB
Diterbitkan 12 Agu 2018, 17:00 WIB
Bikin Merinding, Salon Extension Bulu Mata Pakai Lem Super Pelanggannya
(Foto: © Fara Beautysalon/Facebook via Nextshark)

Liputan6.com, Jakarta Ekstensi bulu mata memang saat ini digandrungi oleh banyak wanita. Tentu bulu mata yang lebat dan panjang bisa didapatkan dengan seketika tanpa harus ribet memakai bulu mata palsu lagi.

Karena pakai ekstensi bulu mata menjadi tren, tak jarang bermunculan banyak salon yang menawarkan hal tersebut. Namun tak semua salon bisa menjamin keamanan dan kesalamatan pelanggannya dengan baik. Terbukti dari kejadian yang dialami wanita satu ini.

Alih-alih menggunakan lem khusus bulu mata, seorang wanita asal Phuket, Thailand mengalami hal yang nahas karena melakukan ekstensi dengan menggunakan lem super.

Insiden mengerikan ini dilaporkan oleh seorang, ahli kecantikan bernama Fara dari akun Facebooknya. Fara menemukan pelanggan yang meminta bantuannya untuk mencabut bulu mata palsu yang sedang dikenakannya.

Pasalnya, sang pelanggan mengaku bahwa salon kecantikan tempatnya melakukan ekstensi bulu mata menggunakan lem super yang sulit dihilangkan. Tentu saat menemui Fara seminggu yang lalu, wanita tersebut datang dalam keadaan mata bengkak.

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini:

Datang dalam keadaan mata bengkak

Bikin Merinding, Salon Extension Bulu Mata Pakai Lem Super Pelanggannya
(Foto: © Fara Beautysalon/Facebook via Nextshark)

Fara sendiri mengaku tugas berani yang ia ambil ini, merupakan hal yang sangat sulit dalam riwayat praktiknya. Apalagi wanita itu datang dalam keadaan lem yang sudah mengeras.

Untuk mengatasi masalah yang dialami wanita itu, Fara sampai melakukan berbagai cara agar  melunakan lem yang mengeras.

Ia juga menggunakan pendorong kutikula baja, untuk mencabut bulu mata palsu yang tertempel. Dari hasil akhirnya tindakan Fara, memang kebanyakan bulu mata palsu yang tertanam di mata wanita itu telah berhasil dicabut.

Sayangnya lem itu masih menempel kuat di bagian bulu mata aslinya, sehingga memberikan pandangan mengerikan bagi banyak orang.

Memang tidak jelas dimana wanita itu melakukan ekstensi mata. Dari kebanyakan komentar dipostingan Fara, netizen mengungkapkan rasa terkejut mereka. kebanyakan dari mereka merasa takut dan menjadi ngeri untuk melakukan tindakan ekstensi bulu mata kecuali di tempat yang terpercaya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya