Viral, Wanita Ini Dinikahi Ketua MOS Galak Waktu SMA

Jodoh memang misteri. Tak ada yang tahu siapa dan dari mana sebenarnya jodoh kita nantinya.

oleh Sulung Lahitani diperbarui 06 Jan 2019, 15:02 WIB
Diterbitkan 06 Jan 2019, 15:02 WIB
Viral, Wanita Ini Dinikahi Ketua MOS Galak Waktu SMA
Doc: Facebook/andiines.humaerah

Liputan6.com, Jakarta - Jodoh memang misteri. Tak ada yang tahu siapa dan dari mana sebenarnya jodoh kita nantinya. Kisah itu pula yang dibagikan oleh wanita bernama Andi Inas Humaerah di media sosial.

Humaerah belum lama menikah. Pada 23 Desember 2018 lalu, ia dipersunting oleh pria bernama Muhammad Al Fatth. Siapa sangka, pria tersebut merupakan kakak kelas sekaligus ketua masa orientasi siswa (MOS) saat dirinya masuk sekolah menengah atas (SMA) dulunya.

Saat itu, Al Fatth dikenal sebagai kakak kelas paling galak dalam kegiatan MOS. Sejak pertemuan sewaktu MOS tersebut, keduanya mengirim sinyal saling menyukai. Namun demikian, tak ada yang sungguh-sungguh bergerak.

Baik Al Fatth maupun Humaerah tak pernah berpacaran meski saling menyukai. Bahkan, komunikasi pun jarang. Mereka hanya bertemu di sekolah saja dan sesekali berfoto bersama bila ada acara di sekolah.

Selama itu, keduanya memendam perasaan masing-masing. Humaerah bahkan memiliki buku harian tersendiri yang berisi curahan hati tentang kakak kelasnya tersebtu. Di beberapa lembar buku itu, terselip kenangan foto mereka berdua.

Ā 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Ā 

Selanjutnya

Viral, Wanita Ini Dinikahi Ketua MOS Galak Waktu SMA
Doc: Facebook/andiines.humaerah

Siapa sangka, ketika mereka dewasa, Al Fatth akhirnya memutuskan untuk mempersunting Humaerah. Tidak dijelaskan bagaimana prosesnya, namun wanita itu mengaku tidak memiliki alasan untuk menolak pinangan pria yang telah disukainya sejak lama tersebut.

"Mengapa menundanya jika 5 tahun ke depan kamu masih berharap dia, mengapa menundanya jika setelah sukses kamu masih berharap dia. Akan lebih nikmat jika membangun rumah tangga mulai dari nol," tulisnya.

Kisah cinta sejoli asal Makassar ini kemudian viral. Kisah yang diunggah oleh wanita itu di Facebook, kini telah dibagikan lebih dari 3 ribu kali. Warganet yang membaca kisah tersebut mengaku turut berbahagia atas pernikahan mereka dan berharap mereka langgeng.

"Selamat Path, ndk nyangka manfaatin libur semester dgn menikahh haha tp semoga jd pasangan sakinah mawaddah dan warahmah," tulis akun Arismunandar.

"Aduhhh kk kok sya yg jdi bahagia ya," ungkap akun Hera Aripin.

"Jadii pengiin kya km mba," ujar akun Hafid Cah Minat.

Reporter: Muhammad Bimo Aprilianto

Sumber: Brilio.net

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya