Kamu Wajib Tahu, Seperti Ini Etika Makan di Berbagai Negara

Dikutip dari Brightside, berikut deretan etika makan di berbagai negara yang wjaib kalian ketahui.

oleh Camelia diperbarui 07 Okt 2019, 07:30 WIB
Diterbitkan 07 Okt 2019, 07:30 WIB
etika makan di berbagai negara
foto: brightside

Liputan6.com, Jakarta - Setiap negara tentu memiliki budaya yang berbeda. Ya, banyak hal-hal yang boleh dilakukan di suatu tempat, namun ternyata dilarang di tempat lain. Contohnya saja dalam hal mengonsumsi makanan.

Ada baiknya kamu mengetahui beberapa etika makan di berbagai negara berbeda. Hal ini tentu sangat berguna ketika kamu melakukan traveling ke berbagai negara. Melansir dari Brightside, Senin (7/10/2019), berikut deretan etika makan di berbagai negara yang wjaib kamu ketahui.

1. Jangan Meminta Keju Tambahan di Italia

Jika memesan makanan seperti Pizza atau spagetti di Itali, ada baiknya kamu tak meminta tambahan keju. Itu akan dianggap menghina koki karena kamu dianggap tak suka dengan masakannya hingga meminta tambahan toping untuk merubah rasa.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2. Jangan Gunakan Garpu di Thailand

Bikin Makeup dengan Bantuan Garpu dan Sendok?
Ilustrasi garu dan sendok. (via: omjoni.com)

Di Indonesia, kita terbiasa menggunakan sendok dan garpu ketika makan, namun tidak bagi orang-orang di Thailand. Di sana, garpu hanya digunakan sebagai alat mengatur makanan di piring dan tidak untuk memasukkan makanan ke dalam mulut.

3. Jangan Habiskan Makanan di Tiongkok

[Bintang] 6 Cara Makan yang Bisa Bikin Kamu Kelihatan Seperti Orang Italia
Jangan menyebar risotto ke seluruh piring (Via: flickr.com)

Biasanya jika suka akan menu makanan kita akan menghabiskannya hingga tak tersisa, bukan? Namun, hal ini rupanya dianggap tak sopan di Tiongkok. Piring yang kosong menandakan bahwa pemilik rumah tak menyediakan makanan yang cukup karena sang tamu dianggap belum kenyang.

4. Jangan Tancapkan Semangkuk Nasi dengan Sumpit di Jepang

etika makan
foto: brightside

Kamu patut berhati-hati saat makan menggunakan sumpit di Jepang. Jangan pernah menancapkan sumpit di mangkuk nasi saat sedang makan ya.

Tradisi masyarakat Jepang, orang menancapkan sumpit pada mangkuk berisi nasi di pemakaman. Jika melakukan ini di restoran, kamu akan dianggap menghina pemilik restoran tersebut.

5. Etika Penyuguhan Teh di Dubai

Minuman yang Perlu Dihindari Saat Buka Puasa
Teh / Sumber: Pixabay

Di Dubai ada etika penyuguhan teh yang unik. Jika kamu berkunjung ke sebuah keluarga di Dubai dan melihat mereka menyuguhkan teh setengah gelas, tandanya mereka ingin berbincang lama denganmu. Namun jika kamu disuguhkan teh segelas penuh, ini mengindikasikan pemilik rumah ingin tamunya segera beranjak pergi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya