Selain untuk Pencernaan, Biji Selasih Miliki 6 Manfaat Luar Biasa Bagi Tubuh

Nah, penasaran apa saja manfaat mengkonsumsi biji selasih bagi tubuh?

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 24 Jun 2020, 10:00 WIB
Diterbitkan 24 Jun 2020, 10:00 WIB
Manfaat Biji Selasih untuk Wanita
Manfaat Biji Selasih untuk Wanita (Sumber: Organic Facts)

Liputan6.com, Jakarta - Biji selasih menjadi bahan makanan yang banyak dikonsumsi. Biji selasih, ini merupakan biji-bijian yang berasal dari tanaman dengan nama ilmiah ocimun basilicum yang banyak tumbuh di India dan sekitar Mediterania.

Biji kemangi mengandung protein, lemak, serat, karbohidrat, air dan abu. Karena menjadi sumber mineral dan sarat dengan nutrisi, membuat biji kemangi memberikan sekian banyak manfaat kesehatan.

Nah, penasaran apa saja manfaat mengkonsumsi biji selasih bagi tubuh? Berikut ulasannya seperti melansir dari Boldsky, Rabu (24/6/2020).

1. Menurunkan Berat Badan   

 

Liputan 6 default 5
Ilustraasi foto Liputan 6

Biji selasih mengandung serat makanan larut yang membantu menjaga perutmu kenyang lebih lama dan memberikan rasa kenyang.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa individu obesitas yang mengonsumsi 2 gram ekstrak biji selasih manis dengan 240 ml air sebelum makan siang dan makan malam mengalami penurunan indeks massa tubuh (BMI) yang signifikan.

Namun, ini terlihat di antara pengguna dosis tinggi yang mengonsumsi lebih dari 50 persen ekstrak.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2. Kurangi Kadar Kolesterol

 

Konsumsi biji selasih juga baik untuk jantungmu. Kandungan serat di dalamnya bisa membantu menurunkan kolesterol LDL (buruk) dan meningkatkan kolesterol HDL (baik). Ini mengurangi risiko penyakit jantung.

3. Meningkatkan Imunitas Tubuh

Biji selasih adalah sumber zat besi yang baik, mineral penting yang dibutuhkan untuk produksi darah.

Zat besi adalah komponen penting dari haemoglobin, suatu zat dalam sel darah merah (RBC) yang mengangkut oksigen ke seluruh tubuh dan membantu dalam menyediakan energi bagi tubuh.

Kekurangan zat besi dalam tubuh menyebabkan kelelahan dan lekas marah.

4. Kesehatan Tulang

Magnesium yang ditemukan dalam biji selasih berperan penting dalam menjaga kesehatan tulang. Peningkatan asupan magnesium telah terbukti meningkatkan kepadatan mineral tulang yang membantu mencegah timbulnya osteoporosis.

5. Meningkatkan Fungsi Otak

Biji selasih mengandung mangan, mineral penting yang dibuthkan untuk fungsi otak yang sehat.

Ini mengikat neurotransmitter dan memicu pergerakan impuls listrik ke seluruh tubuh, menghasilkan fungsi otak yang tepat.

6. Melancarkan Pencernaan

Ketika biji selasih direndam dalam air, mereka membengkak dan menghasilkan massa agar-agar karena lapisan polisakarida hadir di dinding epidermis luar biji.

Zat agar-agar dan keberadaan serat makanan dalam biji selasih telah terbukti membantu dalam proses pencernaan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya