Tips Padu Padan Jaket Army agar Tampil Lebih Keren

Jika Anda memiliki satu jaket army, tapi selalu bingung cara memadukannya, jangan ragu mengintip tips padu padan jaket army berikut ini.

oleh Mestika Safrini Nasution diperbarui 05 Mei 2017, 14:42 WIB
Diterbitkan 05 Mei 2017, 14:42 WIB
Tips Padu Padan Jaket Army agar Tampil Lebih Keren
Jika Anda memiliki satu jaket army, namun selalu bingung cara memadukannya, jangan ragu mengintip tips padu padan jaket army berikut ini. (Foto: AKM-GSI/www.whowhatwear.com)

Liputan6.com, Jakarta Jaket merupakan salah satu item yang dapat membuat penampilan Anda terlihat lebih stylish. Salah satunya jaket army yang selalu tren. Jaket ini memiliki beragam model yang fashionable sehingga sangat mudah dipadukan dengan beragam busana lainnya. 

Jika Anda memiliki satu jaket army andalan, tapi selalu bingung cara memadukannya, jangan ragu mengintip tips padu padan jaket army ala selebritas berikut ini.  

1. Jaket Army + Flare Jeans + Sweater + Topi Fedora 

Padukan sweater bermotif garis dengan jaket army andalan Anda dan kenakan bersama celana flare jeans yang trendi. Jangan lupa tambahkan aksesori pendukung seperti sandal, sling bag, dan topi fedora. 

2. Jaket Army + Jumpsuit + Sandal + Tas Mini 

Untuk tampilan yang lebih santai, Anda dapat memadukan jaket army dengan jumpsuit warna hitam dan sandal yang berwarna senada. Berikan sentuhan yang kontras dengan pilihan tas mini warna merah. 

3. Jaket Army + T-shirt + Celana Jogger + Sandal 

Gaya kasual Anda akan terlihat lebih stylish dengan paduan T-shirt grafis, celana jogger hitam, dan jaket army. Untuk aksesori, cukup kenakan sandal atau sepatu slip-on favorit Anda.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya