Liputan6.com, Jakarta- Beragam kejadian aneh mengenai seseorang yang meninggal lalu hidup kembali sering terjadi di berbagia belahan dunia. Baru-baru ini, Guo Liu, seorang pria asal Tiongkok berusia 45 tahun mengalami hal demikian.
Ia pergi keluar ke gunung bersama teman-temannya di provinsi Cina timur Hubei. Saat hendak memungut rokoknya yang terjatuh ke tanah, ternyata ia tiba-tiba terjatuh tak sadarkan diri. Ia dibawa ke rumah sakit dan dokter menyatakan ia menderita pendarahan otak yang parah.
Dilansir melalui metro.co.uk, Jumat (20/2/2015), Pal Bo Ko, salah satu teman Guo Liu yang turut dalam acara tersebut menceritakan bahwa pada awalnya mereka mengira Guo Liu hanya bergurau karena pria itu dikenal suka mengerjai teman-temannya. "Pada awalnya kami pikir dia bercanda karena ia memang sering mencandai kami dengan tingkahnya. Tapi kemudian kami menyadari bahwa ia tidak bernapas dan segera menelepon ambulans."
Dokter menyatakan bahwa peluang Guo hidup kurang dari lima persen. Selama tiga bulan, Guo dirawat dalam kondisi koma sebelum akhirnya istri Guo, Qing Mai, mendapat telepon dari pihak rumah sakit yang mengatakan bahwa ia telah meninggal.
Keluarga kemudian bersiap-siap untuk menguburnya. Namun ketika hendak mengambil jenasah Guo, keluarga dan teman-temannya tertegun mendengar jenasah tersebut bernapas tiba-tiba dengan suara mengi dan kemudian melihat air mata di matanya. Guo kembali dilarikan ke unit gawat darurat.
Seorang juru bicara rumah sakit mengatakan, "Saya belum pernah melihat hal seperti ini sebelumnya."
Guo kini kembali dalam perawatan intensif dan pengamatan konstan sampai ia pulih sepenuhnya. Pihak rumah sakit sedang berusaha menilai kembali seberapa buruk kerusakan otak yang dialaminya.
Perihal keajaiban ini, pihak rumah sakit mengatakan bahwa, "sangat mungkin bahwa kenangan dan mobilitas akan sangat terpengaruh sekalipun sehingga ia bisa kembali berjuang." (Liz)
Pria Ini Dinyatakan Meninggal, Hendak Dikubur, Lalu Hidup Lagi
Beragam kejadian aneh mengenai seseorang yang meninggal lalu hidup kembali sering terjadi di berbagia belahan dunia.
Diperbarui 20 Feb 2015, 18:58 WIBDiterbitkan 20 Feb 2015, 18:58 WIB
Beragam kejadian aneh mengenai seseorang yang meninggal lalu hidup kembali sering terjadi di berbagia belahan dunia. ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Hadis tentang Zakat Fitrah: Hukum, Tujuan, dan Tata Cara Pembayaran
Doa Rukuk Sholat: Panduan Lengkap Bacaan, Arti, dan Tata Cara
Panglima TNI: Prajurit Aktif yang Duduki Jabatan Sipil akan Pensiun Dini atau Mundur
Marak PHK Jelang Ramadan-Lebaran, Pemerintah Harus Apa?
Fokus : Tanggul Sungai Tuntang di Grobogan Jebol, Ratusan Rumah Terendam Banjir
Rusia Usir 2 Diplomat Inggris Lagi, Dituding Sebagai Intelijen
Mudik, Tradisi Lebaran yang Ditunggu: Begini 5 Cara Jaga Anak Tetap Sehat
Cara Mengatasi Kulit Wajah Kering dan Mengelupas: Panduan Lengkap
Ini Pebedaan BYD Sealion 7 Tipe Premium dengan Performance
600+ Kata-kata Buat Lebaran yang Menyentuh Hati
Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Infinity Castle Tayang di Bioskop Indonesia 15 Agustus
Pemerintah Anggarkan Rp100 Miliar untuk Satu Sekolah Rakyat