Liputan6.com, Jakarta Banyak pesan yang diberikan Menteri BUMN Dahlan Iskan kepada Direktur Utama PT Angkasa Pura 1 (Persero), Tommy Soetomo, yang menjalani operasi transplantasi ginjal. Pesan tersebut diberikan Dahlan mengaca pengalamannya yang sukses menjalani transplantasi lever.
"Saya larang dia keluar kota dan naik pesawat, naik kereta api. Saya masih minta dia di kantor pusat saja. Itu pun dengan berbagai persyarakat, misalnya kebersihan kantornya harus dijaga agar lebih bersih," kata Dahlan di Kantor Kementerian BUMN, Selasa (18/3/2014).
Selain pesan-pesan tersebut, Dahlan juga meminta karyawan Tommy untuk tak menengoknya usai operasi. "Kan manajernya enggk nengok bosnya yang sakit, kan nggak enak. Pokoknya saya melarang Pak Tommy untuk ditengok. Terus yang terpenting setelah 2 minggu transplantasi, Anda akan merasa sangat sehat dan emosi Anda akan berkibar-kibar," ujar Dahlan.
Benar saja, tiga munggu usai transplantasi, Tommy ingin ke kantor. Namun, lagi-lagi Dahlan melarangnya. "Saya SMS dia untuk tak boleh ke kantor. Saya sebagai menteri melarang Anda masuk kantor sampai dapat izin dari saya. Anda boleh ke kantor itu pun setelah saya tengok Anda dan tahu kondisi Anda.
 Sebelum saya tengok, belum boleh ke kantor. Kemudian dia nggak ke kantor dulu. Akhirnya dia taati karena saya takut dia terkena virus," katanya.
Menurut Dahlan, Tommy mengalami gagal ginjal. Ia bisa menjalani cuci darah tiga kali seminggu. Karena itulah, Dahlan menyarankan Tommy melakukan transplantasi ginjal karena dari segi ekonomi dia mampu.
Takut Kena Virus, Dahlan Iskan Larang Jenguk Tommy Soetomo
Menteri BUMN Dahlan Iskan berpesan kepada bawahannya yang baru transplantasi organ. Salah satunya tak boleh dijenguk.
diperbarui 18 Mar 2014, 21:30 WIBDiterbitkan 18 Mar 2014, 21:30 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Potret Tria Changcuters dan Dhatu Rembulan, Foto Pernikahan Curi Perhatian
Kementerian ESDM Lagi Cari Patriot Energi, Mau Bergabung?
Asal Usul Anggrek Tien, Tanaman Endemik Asal Sumatra Utara
Bagaimana Pendekatan Donald Trump atas Perang Israel Vs Hamas dan Hizbullah?
Ganjil Genap Jakarta Tetap Berlaku Jelang Akhir Pekan Jumat 8 November 2024, Yuk Cek!
Cara Melawan Penyakit Jantung Koroner dengan Diet D-Nutritarian dan Teknologi DCB
BIBI Bikin Ji Chang Wook Mewek Saat Reuni di Drakor Gangnam B-Side
Yusril: Pemerintah Tidak Akan Tarik RUU Perampasan Aset dari DPR
Baju Nisya Ahmad Saat Makan Siang Bersama Menpora Dikritik Kurang Sopan, Penunjukkannya Jadi Anggota DPRD Kembali Diungkit
Top 3 Islami: Kisah Kocak saat Ustadz Das'ad Latif Ditanya Amalan supaya Istri Tak Marah saat Suami Mau Kawin Lagi
Top 3: 10 Negara Paling Aman Jika Terjadi Perang Dunia III
Microsoft Resmi Setop Paint 3D, Fokus Hadirkan Fitur Canggih Paint Klasik