Liputan6.com, Jakarta Tiga minggu terakhir, nama Ninih penjual getuk berwajah menarik kerap hadir dalam sosial media dan situs berita online. Dampaknya banyak media yang penasaran dan mengajaknya menjadi model maupun bintang tamu acara televisi namun ia tetap berjualan getuk seperti biasa.
"Dari subuh sampai pagi - siang Ninih masih dagang teh. Siangnya istirahat, terus sore sampai malam baru foto atau jadi bintang tamu televisi," ungkap Ninih saat ditemui usai berjualan getuk di salah satu tempat penyebrangan di kawasan Kuningan, Jakarta pada Selasa (10/12/2014).
Saat ditemui Liputan6.com pun ia mengaku sangat mengantuk, karena usai menjadi bintang tamu di salah satu program televisi. "Jadi semalam Ninih syuting, terus ambil getuk dulu ke tempat bibi. Subu-subuh Ninih jualan," ungkapnya.
Advertisement
Meskipun lelah, ia merasa senang mendapatkan pengalaman baru seperti ini. Bertemu dengan orang-orang baru pun ia senang. "Kalau Ninih capai, Ninih gak jualan dulu. Besoknya jualan lagi," ungkap perempuan usia 18 tahun dari Indramayu, Jawa Barat ini.
 Â