Lahir dengan Otak Setengah, Jaxon Rayakan Ultah Pertama

Pada kasus langka seperti ini para bayi hanya mampu hidup selama beberapa hari saja.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 28 Sep 2015, 13:00 WIB
Diterbitkan 28 Sep 2015, 13:00 WIB
Lahir dengan Setengah Tengkorak, Jaxon Rayakan Ultah Pertama
Pada kasus langka seperti ini para bayi hanya mampu hidup selama beberapa hari saja. ... Selengkapnya

Liputan6.com, Florida- Terlahir dengan kondisi kurang sempurna, yakni dengan otak dan tengkorak hanya setengah, banyak yang beranggapan bayi Jaxon Emmett Buell tak mampu hidup lama. Bahkan dokter hanya memprediksi ia hanya akan hidup selama beberapa hari. Siapa sangka, bayi Jaxon baru saja merayakan ulang tahun pertama.

Sebenarnya saat mengandung Jaxon, Britanny Buell sudah diberitahu dokter ia mengandung janin yang memiliki kelainan otak ekstrem. Dokter memberi pilihan kepada Britanny dan suami Brandon di usia janin 23 minggu untuk mengakhiri kehamilan.

"Kami diberi kesempatan memiliki anak dan kami mengaharapkan mendengar suaranya. Kami pun memutuskan melakukan segalanya untuk memberinya kesempatan berjuang," terang Brandon seperti dikutip Daily Mail, Senin (28/9/2015).

Pasangan muda asal Florida, Amerika Serikat ini tetap mau mempertahankan kehamilan Britanny.

Usai menjalani operasi caesar pada 27 Agustus 2014, Jaxon lahir dengan selamat namun tengkorak kepalanya tidak bundar melainkan seperti kebanyakan orang. Jaxon didiagnosis menderita Anencephaly, cacat lahir tanpa bagian sempurna pada otak dan tengkorak.

Menurut Center for Disease Control and Prevention, sekitar satu dari 4.859 bayi yang lahir di Amerika Serikat dengan kondisi ini dan biasanya akan segera meninggal.

Namun siapa kira, Jaxon mampu berjuang hidup dalam tiga minggu pertama menggunakan tabung. Para ahli bedah otak pun mencoba memahami kondisinya.

Berbagai cara dicoba untuk meningkatkan kesehatan Jaxon, salah satunya dengan membawa ke RS Boston untuk anak-anak. Yang kemudian para dokter menemukan diagnosis tepat atas kondisi Jaxon yang lebih spesifik yakni Microhydranencephaly. Berbagai obat-obatan pun diberikan sehingga Jaxon mampu terus bertahan hidup.

"Saya tahu mungkin ini hari terakhirnya. Namun saya berusaha tetap berpikir positif 99 persen bahwa ia tetap akan hidup," terang Brittany.

Stimulasi yang diberikan Brittany selama 24 jam dipercaya membuat Jaxon makin kuat. Hingga Jaxon mampu hidup hingga usia satu tahun.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya