Masker Pepaya, Resep Alami Kulit Wajah Halus Berseri

Pepaya tak hanya ampuh melancarkan pencernaan saja, tapi juga bisa menghaluskan dan mencerahkan kulit wajah.

oleh Liputan6.com diperbarui 19 Apr 2018, 17:30 WIB
Diterbitkan 19 Apr 2018, 17:30 WIB
Benarkah Double Masker Lebih Baik dalam Perawatan Kulit Wajah?
Apakah efektif menggabungkan beberapa produk dalam satu perawatan atau yang dikenal dalam teknik double masker? (iStockphoto)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Pepaya tak hanya ampuh melancarkan pencernaan saja, tapi juga bisa menghaluskan dan mencerahkan kulit wajah.

Ya, tanpa perlu merogoh kocek lebih dalam, buah berdaging merah ini bisa digunakan sebagai resep alami kulit kinclong. Vemale mengutip laman Boldsky, nutrisi yang terkandung dalam buah pepaya sangat efektif membuat kulit wajah jadi lebih cerah, lembap, dan halus alami.

Simak tipsnya berikut ini.

Bahan

- 100 gram pepaya matang (bersihkan dan haluskan)

- 5 sdm madu

 

Cara Membuat & Aplikasi

Campur buah pepaya dan madu jadi satu hingga membentuk pasta. Jika sudah, oleskan secara merata ke kulit wajah sebagai masker. Diamkan kira-kira selama 20 - 30 menit kemudian bilas wajah dengan air bersih seperti biasa.

Sebagai sentuhan terakhir agar hasil penggunaan masker ini maksimal, gunakan pelembap alami wajah yakni minyak zaitu di akhir perawatan. Lakukan perawatan ini 1 kali dalam seminggu dan rasakan manfaat mengagumkannya.

Nah ladies, jika dengan perawatan murah dan mudah bisa membantu kita dapatkan kulit wajah makin cerah dan halus, enggak ada salahnya untuk mencoba perawatan masker pepaya ini ya.

Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba. Jika dalam melakukan perawatan ini kulit mengalami iritasi, segera hentikan perawatan, cuci bersih wajah dan kompres dengan air es.

 

Reporter: Rohmitriasih

Sumber: Vemale.com 

 

Saksikan juga video berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya