Liputan6.com, Jakarta Kursi plastik, biasanya dipakai untuk tempat duduk saat kamu beli makan di tenda-tenda tepi jalan dan berbagai tempat seperti warung makan. Dari desain kursi plastik yang ada, yang paling sering ditemukan adalah kursi yang memiliki lubang di tengahnya.
Advertisement
Baca Juga
Advertisement
Nah, lubang ini ternyata menyimpan misteri, sebenarnya apa fungsi dari lubang kursi ini?
Baru-baru ini ada sebuah unggahan dari akun media sosial twitter dengan akun @TUKANGCUKURrpw sedang hangat diperbincangkan, ternyata dari akun media sosial tersebut menampilkan sebuah kegunaan dari kursi plastik yang berlubang tersebut.
Berikut fungsi kursi plastik yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Kamis (11/4/2019).
Fungsi Lubang Pada Kursi
Lubang yang biasanya ada di tengah kursi plastik itu sebenarnya bukan hanya sekadar desain apalagi cuma pemanis saja. Biasanya kalau warung belum buka atau mau tutup, kursi-kursi plastik ini akan disusun secara menumpuk ke atas.
Ketika kursi dalam keadaan tertumpuk maka akan sangat susah diambil jika tidak tidak ada lubang. Lubang yang berada di bagian atas memudahkan pengguna mengambil dengan menggunakan jari.
Kemudian jika tanpa sebuah lubang, maka akan membuat udara terjebak di antara dua kursi. Hal ini akan membuat pengguna sulit untuk menyusun atau membongkar. Namun jika ada lubang di tengahnya, maka tekanan udara bisa bebas bergerak dan kursi bisa dilepas karena ada jalan untuk udara masuk dan keluar.
Selain itu, lubang di tengah juga berfungsi untuk mengaitkan pengamanan jika sewaktu-waktu kursi harus ditinggal tak terjaga.
Advertisement
Fungsi yang Tak Terduga
Ternyata, selain untuk fungsi kepraktisan agar mudah ditumpuk dan keaman, fungsi lubang kursi ini sungguh tidak terduga. Ternyata kursi yang tadinya tidak ada sandaranya, bisa diberi gagang pel agas anak kecil yang duduk diatasnya tidak jatuh.
Dari gambar yang diunggah oleh @TUKANGCUKURrpw ini mendapat banyak sekali tanggapan dari warganet.
"S3 design furniture" ungkap @najiyudin
Namun ada pula komentar dari warganet yang mengundang tawa, sepeti dari @adloooy "Itu biar kalo kentut gasnya gak ketahan di celana"