Liputan6.com, Jakarta Tengah diselimuti kebahagiaan, artis Fita Anggriani dan suami, Jamie Iqbal akhirnya berjumpa dengan anak kedua mereka untuk pertama kalinya. Momen bahagia yang diselimuti haru ini menjadi buah perjuangan mereka selama masa kehamilan Fita Anggriani. Semuanya terbayarkan atas kehadiran anak kedua mereka berjumpa dengan dunia.Â
Pemain film "Udah Putusin Aja" ini sebelumnya sempat menghadiri pernikahan Vidi Aldiano dan Sheila Dara. Pamer foto di saat masa tua kehamilan, wanita kelahiran 11 Mei 1995 ini tampil anggun. Hingga dua hari setelahnya Fita harus dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis atas kehamilannya.
Advertisement
Baca Juga
Fita Anggriani mulai dikenal lewat sinetron Diam-diam Suka (2014) yang tayang di SCTV. Setelah menikah dengan Jamie Iqbal pada 12 November 2016 dan dikaruniai seorang putri pada 25 Agustus 2017, perempuan 26 tahun ini jarang muncul di layar kaca. Belakangan, potret kehamilannya selalu menjadi perhatian dan momen kelahiran yang selalu dinantikan.
Tepat pada Senin (17/1/2022), anak kedua mereka lahir dengan selamat. Fita Anggriani dan Jamie Iqbal dikaruniai anak mereka yang berjenis kelamin laki-laki. Berikut Liputan6.com merangkum momen bahagia mereka dari Instagram @fitaanggriani dan @jamie_8ball, Selasa (18/1/2022).
1. Fita Anggriani dan Jamie Iqbal tengah berbahagia atas kehadiran anak mereka yang kedua.
Advertisement
2. Melalui akun Instagram Fita, ia mengabarkan putranya lahir di waktu subuh pukul 03.55 WIB.
3. Meski masih terlihat pucat Fita seolah terlihat biasa, mengingat dirinya pernah menjalani proses persalinan anak pertamanya.
Advertisement
4. Aura keibuan menjadi penghangat suasana, wanita pemilik nama lengkap Fita Anggriani Iqbal ini seketika memeluk putranya yang baru lahir.
5. Tak ketinggalan, dengan hati-hati Jamie Iqbal turut menggendong anak keduanya untuk yang pertama kali.
Advertisement
6. Didampingi sang kakek, anak kedua yang diberi nama Kai Rakeem Iqbal ini senantiasa didoakan.
7. Begitu pula Fita yang terus menerus menimang sang bayi di saat memulihkan kondisi kesehatan.
Advertisement