Seberapa Bucin Kamu? Berikut Arti dan Link Tesnya

Berikut adalah ulasan mengenai arti dan ciri-ciri bucin, serta link untuk bermain ujian bucin.

oleh Mabruri Pudyas Salim diperbarui 11 Sep 2022, 15:35 WIB
Diterbitkan 11 Sep 2022, 15:35 WIB
Ujian Bucin
Tes seberapa bucin dengan pasanganmu, berikut cara memainkan ujian bucin. (unsplash.com/Pablo Heimplatz)

Liputan6.com, Jakarta Belakangan viral di media sosial TikTok mengenai seseorang yang membagikan hasil dari Ujian Bucin. Ujian Bucin merupakan semacam tes untuk mengetahui seberapa bucin Anda.

Bucin sendiri merupakan istilah yang populer di media sosial untuk menyebut seseorang yang sangat menyayangi pasangannya. Bucin juga bisa digunakan untuk menyebut seseorang yang tengah dimabuk asmara.

Dengan kata lain, bucin adalah suatu kata sifat yang menunjukkan perasaan cinta dan sayang yang sangat besar. Orang yang bucin biasanya akan menampakkan berilaku yang tampak berlebihan.

Orang bucin biasanya akan mengutamakan seseorang yang sangat dicintainya dengan cara yang berlebihan, karena memiliki aturan tertentu dengan pasangan, bisa menjadi lebih tertutup dari sebelumnya.

Yang jelas, bucin adalah kata yang digunakan untuk menyebut seseorang yang begitu mencintai pasangan atau seseorang yang sangat dia sayangi. Bucin pun memiliki tingkatannya sendiri, maka tidak mengherankan jika belakangan muncul Ujian Bucin yang viral di TikTok.

Untuk mengetahui lebih dalam apa itu bucin, berikut adalah ulasan lebih mendalam mengenai bucin, seperti yang telah dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Minggu (11/9/2022).


Arti Bucin

Dilansir dari Merdeka.com, bucin kurang tepat jika disebut sebagai kata. Sebenarnya, bucin adalah akronim atau singkatan dari dua kata, yakni budak cinta. Karena bucin merupakan ekspresi kebahasaan yang baru muncul belakangan ini, maka lema ini belum masuk dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI).

Meski demikian, makna bucin dapat diketahui dari asal katanya, yakni budak dan cinta. Menurut KBBI, budak adalah kata benda yang memiliki dua arti. Yang pertama, budak berarti anak atau kanak-kanak. Kemudian yang kedua, budak artinya hamba; jongos; orang gajian.

Daripada anak atau kanak-kanak, budak lebih sering dipahami dalam arti jongos atau hamba yang mau menuruti perintah dari majikannya.

Sementara itu, menurut KBBI, cinta artinya suka sekali; sayang benar. Selain itu, cinta juga bisa dipahami sebagai kasih sekali; terpikat antara laki-laki dan perempuan.

Dari penjelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa bucin adalah sifat seseorang yang sangat mencintai seseorang, sehingga dia mau saja menuruti apa kemauan orang yang dicintainya tanpa berpikir dan bertanya.

Orang bucin umumnya lebih memprioritaskan kepentingan pasangannya daripada kepentingannya pribadi. Bahkan dalam beberapa kasus, orang bucin rela melakukan apapun demi pasangannya bahagia, meski dirinya sendiri sebenarnya kesulitan da kerepotan.


Ciri-Ciri Orang Bucin

Ujian Bucin
Tes seberapa bucin dengan pasanganmu, berikut cara memainkan ujian bucin. (unsplash.com/Oziel Gomez)

Orang bucin dapat diketahui dari ciri-cirinya, yang biasanya melakukan sesuatu yang dianggap berlebihan bagi sebagian besar orang. Berikut adalah ciri-ciri spesifik dari orang bucin:

a. Mengumbar Kemesraan di Medsos

Seseorang yang sudah bucin biasanya akan mengumbar momen-momen mesra bersama pasangan di medsos. Tentu saja, apa yang dilakukan seseorang dengan medsosnya adalah hak mereka, membagikan setiap momen-momen kemesraan bersama pasangan terlalu sering jelas dianggap sebagai sesuatu yang berlebihan, bahkan mengganggu. Apalagi, beberapa kegiatan bersama pasangan masuk dalam ranah privat yang tidak perlu diketahui orang lain.

b. Membawa Serta Pasangan di Setiap Kesempatan

Sesekali membawa pasangan di suatu acara seperti kondangan tentu lumrah. Namun jika di setiap kesempatan, bahkan ketika di acara di mana pasangan sama sekali tidak ada kepentingan di sana, tentu sudah berlebihan.

c. Berbagi Password Media Sosial

Setiap media sosial pasti memiliki kebijakan yang melarang penggunanya untuk membagikan password atau sandi. Berbagi password dengan pasangan jelas sudah merupakan pelanggaran kebijakan media sosial. Selain itu, berbagi password juga berisiko menimbulkan pertengkaran kedua pasangan. Bagaimanapun, meski dua orang telah menjadi pasangan, bukan berarti keduanya lantas kehilangan privasi.

d. Tuntutan Mengabari Setiap Waktu

Salah satu ciri dari orang bucin adalah selalu menuntut kabar dari pasangannya setiap waktu, bahkan untuk hal-hal yang paling sepele sekalipun.


Ujian Bucin

Ranty Maria dan Rayn Wijaya
7 Potret Liburan Ranty Maria dan Rayn Wijaya di Bali, Bikin Konten Bucin (Sumber: Instagram/go.plus, rantymaria)

Mengekspresikan cinta pada seseorang terkasih jelas merupakan wajar. Namun jika berlebihan hingga tidak mempedulikan diri sendiri jelas merupakan suatu masalah.

Bucin sendiri, konon, memiliki levelnya berdasarkan tingkat keparahan. Maka tidak mengherankan jika belakangan viral di TikoTok tentang seseorang yang membagikan hasil Ujian Bucin.

Ujian Bucin ini akan memberikan sejumlah pertanyaan dengan jawaban pilihan. Hasil dari jawaban tersebut akan menghasilkan skor yang menunjukkan seberapa bucin Anda.

Ujian bucin ini dibuat tidak berdasarkan dasar ilmu psikologi atau berdasar penelitian ilmiah, sehingga akurasinya tidak bisa dijadikan acuan. Oleh karena itu, penting untuk tidak menganggap ujian bucin ini sebagai sesuatu hal yang serius, melainkan hanya sekadar permainan belakan.

Lagipula, berapapun skor yang akan Anda dapatkan dalam ujian ini tidak akan memengaruhi hubungan Anda dengan pasangan.

Tidak hanya ujian bucin, tetapi ada juga tren Docs Google Form yang lain misalnya seperti tes seberapa julid, tes seberapa fakgirl, dan masih banyak lagi tes unik lainnya. Bahkan, Anda sendiri juga bisa membuat tes sendiri untuk pasangan ataupun teman.


Cara Memainkan Ujian Bucin

Potret Bucin Fuji dan Thariq
7 Potret Bucin Pacaran Fuji dan Thariq Halilintar, Bakal Dipolisikan Farhat Abbas (Sumber: Instagram/thariq halilintar)

Cara untuk ikut bermain ujian bucin ini sebenarnya cukup mudah. Anda hanya perlu mengisi pertanyaan yang tersedia dalam ujian bucin tersebut dengan memilih jawaban yang paling sesuai dengan diri Anda.

Namun sebelum itu, Anda perlu mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:

1. Buka link ujian bucin yang sudah Anda dapatkan

Hal pertama yang harus anda lakukan adalah buka link ujian bucin yang sudah anda dapatkan. Biasanya link tersebut akan mengarah kepada halaman Docs Google Form. Jika belum mendapatkan link Ujian Bucin, Anda bisa menyalin link berikut lalu menempelnya di browser Anda. Link Ujian Bucin:

https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSdYiWw48U7AbHSrLBTAcc5jZYdF4kWVjmLMbMaxXPIruU3Kcg/viewform?fbzx=4579106228739151323

2. Log in email

Jika Anda belum log in ke email Anda, biasanya Anda akan diminta untuk log ini. Masukkan alamat email dan password.

3. Isi pertanyaan secara jujur

Langkah selanjutnya Anda tinggal mengisi pertanyaan-pertanyaan yang sudah disediakan secara jujur. Jika sudah terisi semua untuk mengetahui hasil akhir anda tinggal mengklik tombol “kirim” atau “send”.

3. Hasil tes pun terlihat

Jika sudah dikirim, biasanya hasil skor ujian bucin di Docs Google form tersebut akan keluar dan memperlihatkan tingkat kebucinan anda kepada pasangan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya