Viral Aksi Pengamen Bawa Perlengkapan DJ di Jalanan Jogja, Bikin Geleng Kepala

Ada-ada saja nih kreativitas untuk menarik perhatian pengguna jalan.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 16 Okt 2022, 16:20 WIB
Diterbitkan 16 Okt 2022, 16:20 WIB
Viral Aksi Pengamen Bawa Perlengkapan DJ di Jalanan Jogja Ini Bikin Geleng Kepala
Viral Aksi Pengamen Bawa Perlengkapan DJ di Jalanan Jogja Ini Bikin Geleng Kepala (sumber: Instagram/areajogja)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Saat ini banyak pula foto atau video yang diunggah ke media sosial dan menjadi viral karena berhasil menarik minat netizen lain. Salah satunya ialah adanya video yang memperlihatkan aksi seorang pengamen di lampu merah.

Mungkin melihat adanya pengamen di lampu merah bukan hal yang aneh lagi. Tapi, pernahkah kamu melihat pengamen yang membawa perlengkapan DJ lengkap dengan laptop?

Biasanya pengamen yang berada di persimpangan jalan akan menggunakan alat musik gitar ataupun harmonika. Bahkan, terdapat pula yang beregu menggunakan angklung untuk menarik perhatian pengguna jalan.

Namun, baru-baru ini media sosial tengah dihebohkan dengan adanya video aksi pengamen yang bermain DJ di pinggir jalan. Aksi tersebut pun diketahui dilakukan di salah satu jalanan di Yogyakarta. Bahkan, video yang diunggah oleh akun Instagram @areajogja, pada Sabtu (15/10/2022) ini menjadi sorotan netizen.

Asyik bermain DJ di persimpangan jalan

Viral Aksi Pengamen Bawa Perlengkapan DJ di Jalanan Jogja Ini Bikin Geleng Kepala
Viral Aksi Pengamen Bawa Perlengkapan DJ di Jalanan Jogja Ini Bikin Geleng Kepala (sumber: Instagram/areajogja)... Selengkapnya

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @areajogja, memperlihatkan adanya seorang pria yang asyik berjoget. Bahkan, aksi tersebut dilakukan dipersimpangan jalan tepatnya di bawah lampu lalu lintas.

Namun, yang menjadi sorotan ialah, rupanya pria berbusana serba putih ini tengah asyik memainkan DJ. Dirinya juga diketahui sebagai seorang musisi jalanan yang memilih untuk mengamen menggunakan DJ set. Bahkan, terlihat pula ia membawa speaker, laptop hingga mic. Aksi pria tersebut pun diketahui dilakukan di simpang jalan raya yang ada di Yogyakarta

Respons netizen

Mengetahui adanya musisi jalanan yang membawa perlengkapan DJ di persimpangan jalan ini pun menarik perhatian para pengguna jalan. Bahkan, video yang diunggah ke media sosial ini juga menjadi viral dan curi perhatian banyak netizen. Tak sedikit netizen yang geleng-geleng kepala melihat aksi dari pria berbaju putih tersebut.

"Takutnya nih... takutnya nyaman trus ga mau lampu ijo gmn.." tulis akun @sky_skyeyes.

"Kalo pas ngamen malem jgn lupa bawa lampu disco biar vibe nya dapet mas" ujar akun @sprton52f.

"ada ada saja, ga perlu ketempat dugem deh" ujar akun @anugerah5652.

"Kreasi baru buat para seniman walau harus dijalanan percaya diri" tulis @danurgunawanarisuhartani.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya