Sweeping Artinya Menyapu, Berikut Arti Lainnya dalam Berbagai Konteks

Selain memiliki arti membersihkan dengan menggunakan sapu, sweeping juga memiliki beberapa arti lain.

oleh Mabruri Pudyas Salim diperbarui 31 Jan 2023, 17:25 WIB
Diterbitkan 31 Jan 2023, 17:25 WIB
Cegah Aksi Kriminal Geng Motor, Ratusan Polisi-TNI Sweeping di Palembang
Ratusan personel Polri-TNI melakukan sweeping dan razia ke warga Kota Palembang yang meresahkan (Liputan6.com / Nefri Inge)

Liputan6.com, Jakarta Sweeping artinya menyapu. Sweeping sendiri merupakan istilah yang berasal dari kata kerja dalam bahasa Inggris "sweep" yang mendapat akhiran "-ing" sehingga membentuk kata sweeping. Meski demikian, kata sweeping sudah cukup lumrah digunakan dalam tuturan bahasa Indonesia.

Kata sweepin biasanya digunakan dalam tuturan yang membicarakan tentang operasi yang dilakukan oleh aparat keamanan untuk menertibkan masyarakat. Selain itu, sweeping juga digunakan dalam tuturan yang membicarakan tentang layanan kesehatan di mana petugas medis mendatangi masyarakat dari ruma ke rumah.

Dari sejumlah contoh konteks di mana kata sweeping digunakan, dapat dipahami bahwa sweeping artinya cukup banyak tergantung konteks kalimatnya. Bahkan dalam bahasa Inggris sendiri, sweep atau sweeping artinya juga banyak.

Untuk lebih memahami sweeping artinya apa, berikut penjelasan selengkapnya seperti yang telah dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa (31/1/2023).


Sweeping artinya

Seperti yang telah sedikit disinggung sebelumnya, secara harfiah sweeping artinya menyapu. Sweeping merupakan istilah yang cukup sering digunakan dalam tuturan dalam bahasa Indonesia. Sweeping sendiri merupakan kata kerja dalam bahasa Inggris, yakni "sweep" yang mendapat akhiran "-ing".

Dilansir dari Merriam-Webster, kata sweeping artinya banyak sekali. Sweep atau sweeping artinya membersihkan atau menghapus dari permukaan dengan atau seolah-olah dengan sapu atau sikat. Sweeping artinya membersihkan dengan tindakan berulang dan paksa.

Selain memiliki arti membersihkan dengan menggunakan sapu, sweeping juga memiliki beberapa arti lain. Sweeping artinya menghancurkan sepenuhnya. Sweeping artinya mendorong atau membawa bersama dengan kekuatan yang tak tertahankan.

Selain arti tersebut, sweeping artinya masih banyak lagi, tergantung konteks kalimat yang digunakan.


Sweeping artinya razia

Ratusan ojol di Garut melakukan sweeping di lokasi ojek pangkalan, mereka bahkan terpaksa menurunkan spanduk secara paksa mengenai larangan pengemudi ojol
Ratusan ojol di Garut melakukan sweeping di lokasi ojek pangkalan, mereka bahkan terpaksa menurunkan spanduk secara paksa mengenai larangan pengemudi ojol (Liputan6.com/Jayadi Supriadin)

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, secara harfiah sweeping artinya menyapu atau membersihkan permukaan dengan sapu atau semacamnya. Namun, dalam penuturan bahasa Indonesia, sweeping artinya sering dikaitkan dengan aktivitas penertiban.

Dengan kata lain, dapat dipahami bahwa sweeping artinya adalah tindak penertiban yang dilakukan oleh pihak yang berwenang untuk menertibkan warga masyarakat yang melanggar aturan. Di Indonesia, pihak yang berwenang untuk melakukan sweeping adalah penegak hukum seperti polisi maupun Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

Dalam melakukan sweeping, Satpol PP biasanya akan turun ke lapangan untuk meninjau apakah ada pelanggaran tata tertib atau tidak di sekitar lapangan yang menjadi lokasi sweeping.

Misalnya saja sweeping di jalan. Ada bagian dari jalan yang disebut sebagai trotoar. Sebagai bagian dari jalan, trotoar merupakan bagian yang dibuat khusus untuk para pejalan kaki. Namun realitasnya, bagian trotoar ini sering dialihfungsikan untuk menjadi lapak tempat jual beli.

Hal itu jelas dapat dianggap sebagai pelanggaran tata tertib. Untuk menegakkan tata tertib itulah Satpol PP akan melakukan sweeping, yakni dengan memeriksa langsung kondisi lapangan, dan menindak secara langsung pelanggaran tata tertib yang terjadi di sana.

Dari penjelasan tersebut, dapat dipahami bahwa sweeping artinya adalah aksi penertiban yang dilakukan oleh pihak yang berwajib, atau yang juga dikenal sebagai istilah razia. Penting untuk diketahui bahwa sweeping artinya tindakan penertiban hanya bisa dilakukan oleh pihak yang berwenang. Tidak diperkenankan bagi pihak manapun di luar pihak yang berwenang untuk melakukan sweeping.


Sweeping artinya layanan dari rumah ke rumah

Anak-Anak Saat Divaksin Campak Hingga Polio
Kader Posyandu menimbang berat badan anak yang akan divaksin di RW 09, Pondok Benda, Tangerang Selatan, Senin (14/12/2020). Program rutin pemerintah setiap bulan ini digelar lewat posyandu dengan penyuluhan dan perawatan anak agar tumbuh kembangnya sehat. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Selain memiliki arti sebagai tindakan penertiban, sweeping artinya juga bisa dipahami sebagai layanan yang dilakukan dengan cara mendatangi masyarakat ke rumahnya secara langsung. Sweeping artinya layanan dari rumah ke rumah biasanya terkait dengan layanan kesehatan, misalnya seperti pemberian imunisasi.

Imunisasi yang dilakukan dengan cara sweeping dilakukan untuk memberikan imunisasi kepada sasaran imunisasi yang tidak dapat hadir di fasilitas kesehatan karena alasan tertentu. Sweeping Imunisasi merupakan upaya aktif untuk memberikan imunisasi tambahan kepada sasaran yang belum diimunisasi, karena yang bersangkutan belum atau tidak hadir ke fasilitas kesehatan tertentu untuk diimunisasi.

Dalam hal memberikan layanan kesehatan, sweeping tidak hanya mengacu pada pemberian imunisasi. Selain itu, sweeping artinya adalah layanan kesehatan untuk membantu masyarakat untuk mengatasi masalah kesehatan tertentu, misalnya saja masalah stunting.

Untuk mengatasi masalah stunting, penyedia layanan kesehatan biasanya akan mendatangi rumah-rumah warga untuk melakukan pengukuran berat badan dan tinggi badan pada anak-anak usia balita. Setelah dilakukan pengukuran tinggi dan berat badan, petugas kesehatan juga memberikan Vitamin A kepada bayi balita.

Dari contoh kasus tersebut, dapat dipahami bahwa sweeping artinya adalah memberikan layanan kesehatan dengan cara langsung mendatangi rumah warga.


Kesimpulan

Ilustrasi Menyapu
Ilustrasi menyapu. (dok. Pexels.com/RODNAE Productions)

Dari serangkaian penjelasan di atas, dapat diambil kesimpulan bahwa sweeping artinya bisa berbeda-beda tergantung konteks kalimat atau percakapannya. Namun secara harfiah, sweeping artinya adalah menyapu, atau membersihkan permukaan tanah atau lantai dengan menggunakan berupa sapu.

Dalam kaitannya dengan tindakan penertiban, sweeping artinya adalah tindakan yang dilakukan pihak yang berwenang untuk menertibkan warga masyarakat yang melanggar tata tertib. Dalam hal ini dapat dipahami bahwa sweeping artinya pembersihan dari pelanggaran tata tertib.

Sedangkan dalam kaitannya dengan layanan kesehatan, sweeping artinya adalah memberikan layanan kesehatan dengan cara mendatangi sasaran ke rumah masing-masing.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya