7 Manfaat Kecombrang untuk Kesehatan, Perhatikan Cara Mengolahnya

Manfaat kecombrang untuk kesehatan dipengaruhi oleh kandungan nutrisinya.

oleh Husnul Abdi diperbarui 16 Jun 2023, 02:00 WIB
Diterbitkan 16 Jun 2023, 02:00 WIB
Kecombrang
Bunga kecombrang (dok. Pixabay/Josch13/Fairuz Fildzah)

Liputan6.com, Jakarta Manfaat kecombrang untuk kesehatan dipengaruhi oleh kandungan nutrisinya. Bunga kecombrang dapat dijadikan berbagai olahan karena memiliki rasa yang unik dan aroma yang menggoda. Rasanya agak asam seperti lemon dan pedas seperti jahe. Sedangkan aromanya mirip dengan daun sereh.

Bunga kecombrang Etlingera elatior banyak dijadikan campuran dalam makanan untuk menambah rasa. Kamu bisa menggunakannya sebagai bumbu masakan, lalapan, campuran sambal matah, hingga menjadi bahan pecel atau urap.

Manfaat kecombrang untuk kesehatan bisa kamu dapatkan dengan mengonsumsinya secara teratur. Sebelum mengonsumsinya, kamu harus memperhatikan cara pengolahan yang baik dan benar. Sehingga, makanan yang akan kamu makan semakin nikmat dna menggugah selera.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Senin (31/8/2020) tentang manfaat kecombrang untuk kesehatan.

Antioksidan dan Antibakteri

Ilustrasi antioksidan
Ilustrasi antioksidan (Photo by Rawpixel on Freepik)

Antioksidan

Manfaat kecombrang untuk kesehatan yang pertama adalah memiliki kandungan antioksidan yang baik bagi tubuh. Hal ini telah dibuktikan dengan studi pada 2011, yang menunjukkan kadar antioksidan, bahan yang bantu melindungi sel-sel tubuh dari efek buruk radikal bebas, dalam kecombrang sangat tinggi. Tak hanya pada bunganya saja, kandungan ini juga ditemukan di batang, rimpang, dan daun tanaman kecombrang.

Antibakteri

Selain itu, manfaat kecombrang untuk kesehatan juga dipengaruhi oleh kandungan antibakteri. Bungan kecmbrang dapat menghambat pertumbuhan beberapa jenis bakteri. Hal ini tentunya juga baik untuk penyembuhan luka. Ketika di balurkan ke luka, kecombrang akan membuatnya tetap steril sehingga cepat penyembuhannya. Selain itu, kecombrang juga acap kali dimanfaatkan sebagai pengawet alami.

Bantu Penyerapan Gizi dan Menguatkan Tulang dan Gigi

Menguatkan Tulang dan Gigi
Menguatkan Tulang dan Gigi

Bantu Penyerapan Gizi

Manfaat kecombrang untuk kesehatan juga dapat membantu penyerapan gizi. Hal ini didapat lantaran pada bunga kecombrang terdapat kandungan kalium. Angkanya diklaim cukup untuk memenuhi kebutuhan kalium tubuh kamu, sehingga penyerapan gizi bisa berjalan secara optimal.

Menguatkan Tulang dan Gigi

Kecombrang mengandung mineral yang tinggi. Maka dari itu, manfaat kecombrang untuk kesehatan dapat membuat tulang dan gigi kamu menjadi kuat. Mengonsumsi bunga kecombrang sangat direkomendasikan terutama untuk anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan.

Menu Diet, Menghindari Dehidrasi, dan Membersihkan Darah

Menu Diet
Ilustrasi Timbangan Berat Badan Credit: pexels.com/pixabay

Menu Diet

Manfaat kecombrang untuk kesehatan juga baik untuk menu diet. Kecombrang merupakan suatu tanaman yang memiliki kadar lemak yang sangat rendah. Sehingga rempah satu ini dinilai cocok untuk disertakan dalam menu diet.

Menghindari Dehidrasi

Kecombrang juga memiliki kandungan air dan mineral yang baik untuk tubuh. Oleh karena itu, manfaat kecombrang untuk kesehatan berikutnya adalah dapat mencegah dehidrasi pada tubuh. Kamu bisa mengonsumsi kecombrang untuk memenuhi kebutuhan air dan mineral.

Membersihkan Darah

Darah kotor yang ada di dalam tubuh dapat menimbulkan masalah pada organ tubuh. Manfaat kecombrang untuk kesehatn mengandung senyawa alami yang dapat membersihkan darah. Jadi, darah yang mengalir tidak membawa bakteri atau virus. Darah yang bersih akan memengaruhi kesehatan tubuh.

Kecombrang sering dimanfaatkan untuk mengurangi aroma anyir pada makanan laut. Kecombrang juga akan memberi aroma segar pada sambal dan hidangan tumis maupun berkuah. Kamu bisa mengolahnya menjadi berbagai masakan yang enak.

Cara Mengolah Kecombrang

Kecombrang
kecombrang

Kecombrang biasanya diolah jadi campuran bumbu, sayur, urap, pecak, campuran gulai, dan, yang paling khas, sambal. Kamu bisa mengolahnya menjadi berbagai olahan tersebut sesuai selera. Namun, kamu harus memperhatikan cara mengolahnya agar manfaat kesehatannya bisa didapatkan secara maksimal.

Mengolah rempah satu ini terbilang cukup mudah, yaitu setelah memilih bunga kecombrang yang masih segar, pisahkan bagian bunga yang masih menguncup dengan batang. Batang kecombrang bertekstur keras, namun masih bisa dipotong untuk dimasukan ke dalam sajian berkuah.

Sementara bagian bunganya harus dicuci terlebih dahulu sebelum dipotong, lalu keringkan. Bunga ini selanjutnya bisa diiris tipis atau dicincang kecil. Kemudian, bisa dsertakan ke dalam campuran berbagai bumbu masakan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya