6 Potret Kevin Ardilova dan Kaneishia Anak Dede Yusuf, Cinlok di Film Laura

Kevin Ardilova cinlok dengan Kaneishia anak dari Dede Yusuf, keduanya terlihat bucin hingga pamer foto mesra.

oleh Arini Nuranisa diperbarui 25 Sep 2024, 08:55 WIB
Diterbitkan 25 Sep 2024, 08:55 WIB
6 Potret Kevin Ardilova dan Kaneishia Anak Dede Yusuf, Cinlok di Film Laura
Potret mesra Kevin Ardilova dan Kaneishia Yusuf. (sumber: Instagram/kevinardillova)

Liputan6.com, Jakarta Laura: A True Story of a Fighter kini tengah tayang di bioskop. Film ini merupakan biografi dari kisah hidup sosok Edelenyi Laura Anna. Pemeran Laura sendiri diperankan apik oleh Amanda Rawles. Selain itu, ada pula aktor lain yang menjadi sorotan yaitu Kevin Ardilova pemeran tokoh Jojo.

Rupanya, Kevin kini tengah menjalin hubungan asmara dengan Kaneishia Yusuf, putri dari Dede Yusuf. Kaneishia yang juga seorang penyanyi dan aktris ikut bermain dalam film Laura sebagai tokoh bernama Shasa.

Kevin dan Kaneishia diketahui cinta lokasi alias cinlok usai Kevin mengunggah beberapa foto bucin di Instagram pribadinya. Kaneishia kini merasa bahagia setelah mengalami duka mendalam akibat kehilangan kekasih sebelumnya, Rayendra Nareswara, yang meninggal dunia karena serangan jantung pada Januari 2024.

Kini, ia telah menemukan cinta baru dan berusaha bangkit dari kesedihan. Bertemu di lokasi syuting film Laura, Kaneishia dan Kevin pun saling jatuh cinta. Keduanya terlihat mesra dalam berbagai momen yang diunggah di media sosial.

Cinlok di film Laura dan terlihat begitu bucin, berikut ini potret mesra Kevin Ardilova dan Kaneishia anak Dede Yusuf yang dirangkum Liputan6.com dari Instagram @kevinardillova, Rabu (25/9/2024).

 

 

1. Setelah mengalami duka mendalam, kini Kaneishia tunjukkan dirinya telah move on dan membuka hati untuk pria lain, yaitu Kevin Ardilova.

6 Potret Kevin Ardilova dan Kaneishia Anak Dede Yusuf, Cinlok di Film Laura
Potret mesra Kevin Ardilova dan Kaneishia Yusuf. (sumber: Instagram/kevinardillova)

2. Kaneishia dan Kevin terlihat mesra dalam berbagai momen di potret unggahan yang dibagikan lewat media sosial.

6 Potret Kevin Ardilova dan Kaneishia Anak Dede Yusuf, Cinlok di Film Laura
Potret mesra Kevin Ardilova dan Kaneishia Yusuf. (sumber: Instagram/kevinardillova)

3. Disambut positif oleh penggemar, banyak yang mengatakan keduanya kini dalam era bucin.

6 Potret Kevin Ardilova dan Kaneishia Anak Dede Yusuf, Cinlok di Film Laura
Potret mesra Kevin Ardilova dan Kaneishia Yusuf. (sumber: Instagram/kevinardillova)

4. Bertemu di lokasi syuting film Laura, Kaneishia dan Kevin saling jatuh cinta dan tak ragu pamerkan momen mesra.

6 Potret Kevin Ardilova dan Kaneishia Anak Dede Yusuf, Cinlok di Film Laura
Potret mesra Kevin Ardilova dan Kaneishia Yusuf. (sumber: Instagram/kevinardillova)

5. Kevin tampak berhasil memberikan dukungan emosional yang dibutuhkan oleh Kaneishia setelah kehilangan yang tragis.

6 Potret Kevin Ardilova dan Kaneishia Anak Dede Yusuf, Cinlok di Film Laura
Potret mesra Kevin Ardilova dan Kaneishia Yusuf. (sumber: Instagram/kevinardillova)

6. Sama-sama suka nyanyi, Kevin dan Kaneishia kerap memperlihatkan momen saat karaoke bareng.

6 Potret Kevin Ardilova dan Kaneishia Anak Dede Yusuf, Cinlok di Film Laura
Potret mesra Kevin Ardilova dan Kaneishia Yusuf. (sumber: Instagram/kevinardillova)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya