Liputan6.com, Jakarta - Setelah ditunggu-tunggu para pendukung dan simpatisannya, capres Prabowo Subianto akhirnya tiba di Istora Senayan, Jakarta guna menyaksikan konser penyanyi asal Lebanon, Maher Zain.
Seperti pantauan Liputan6.com, Rabu (2/7/2014), tiba sekitar pukul 21.05 WIB, Prabowo yang mengenakan kemeja batik bernuansa kuning dan berpeci hitam itu memasuki ruangan VVIP. Ia hanya menebar senyum kepada sejumlah awak media sambil sesekali melambaikan tangannya.
Namun, pasangannya Hatta Rajasa tak terlihat bersamanya. Mantan Danjen Kopassus itu hanya didampingi Wakil Sekertaris Jenderal Partai Golkar, Tantowi Yahya. Berdasarkan informasi yang diterima, Hatta terlambat hadir karena baru saja tiba dari Bandung, Jawa Barat.
Tak beberapa lama kemudian, Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie yang mengenakan kemeja putih juga tiba. Sementara, Harry Tanoesoedibjo beserta istri dan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anies Matta, telah berada di ruang VVIP sebelum keduanya tiba.
Sementara ribuan simpatisan dan pendukung pasangan capres nomor urut 1 itu sudah memadati kursi penonton di depan panggung. Sebagian besar dari mereka tampak kompak berpakaian serba putih. Ketika Prabowo dan elite politik lainnya memasuki arena konser, riuh tepuk tangan pun memenuhi ruangan.
"Prabowo...Prabowo," seru para pendukung Prabowo-Hatta.
Konser Maher Zain ini digagas pihak Prabowo-Hatta untuk memberikan hiburan kepada simpatisan pasangan capres nomor urut 1 itu. Namun, konser tersebut hanya dapat dinikmati 6 ribu simpatisan yang telah mendapatkan undangan resmi.
Sementara warga lain hanya dapat menyaksikan konser Maher Zain di salah satu stasiun televisi swasta yang disiarkan secara langsung.
Tiba di Konser Maher Zein, Prabowo Disambut Antusias Pendukungnya
Namun, Mantan Danjen Kopassus itu hanya didampingi Wakil Sekertaris Jenderal Partai Golkar, Tantowi Yahya.
Diperbarui 02 Jul 2014, 22:15 WIBDiterbitkan 02 Jul 2014, 22:15 WIB
Pasangan Prabowo-Hatta akan menggelar kampanye akbar di Gelora Bung Karno, Senayan. Keduanya akan hadir di panggung terbuka pada pukul 13.05 WIB.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dukung Percepatan Pengangkatan CASN 2024, Romy DPR: Langkah Tepat
Gedung Sekolah Rakyat Kota Malang Bakal Manfaatkan Rusunawa Guru
PSG Bidik Pemain Real Madrid! Siap Tebus Rp1,52 Triliun
Persis Solo Taklukkan Persita, Ong Kim Swee Bangga Ukir 2 Rekor
Hasil Piala Sudirman 2025: Rinov/Pitha Menang, Indonesia Bungkam Inggris 5-0
Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalah Lagi, Dipermalukan Roma di Giuseppe Meazza
Jepang Luncurkan Visa Digital Nomad, Simak Syarat dan Cara Pengajuannya
Lahan Terbatas jadi Kendala Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung
Pendaki Merbabu Ditemukan Meninggal, Menhut: Mari Utamakan Keselamatan dalam Pendakian
Hasil Liga Inggris: Hojlund Selamatkan Manchester United dari Kekalahan Lawan 10 Pemain Bournemouth
KPK Geledah Lokasi di Kalimantan Barat, Terkait Kasus Korupsi Baru
Ardhito Pramono Buka Konser Boyce Avenue di Jakarta dengan Tiga Lagu Hits