Liputan6.com, Solo - Ibunda capres Joko Widodo alias Jokowi, Sudjiatmi Notomihardjo akan memberikan hak pilihnya pada Pilpres besok di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 22 Manahan, Solo. Usai pencoblosan, rencananya keluarga besar mantan Wali Kota Solo itu akan menggelar nobar alias nonton bareng hasil quick count atau hitung cepat di kediamannya.
Seperti saat Pemilu Legislatif (Pileg) 9 April lalu, ibunda Jokowi juga mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang terletak di sebelah utara komplek Stadion Manahan Solo. Saat itu, selain Sudjiatmi, nama ketiga anak Jokowi dan istrinya Iriana juga terdaftar di TPS tersebut.
"Besok saya akan mencoblos di TPS Manahan seperti saat pencoblosan Pemilu lalu," kata Sudjiatmi ketika ditemui usai doa bersama dengan anak-anak yatim di rumahnya di Jalan Kutai Timur, Sumber, Solo, Selasa (8/7/2014) malam.
Sudjiatmi mengaku, saat pencoblosan Pilpres besok akan ditemani salah satu anak perempuannya atau adik kandung Jokowi. Rencananya akan berangkat menuju TPS pada pagi hari. "Ya InsyaAllah akan nyoblos di TPS Manahan antara pukul 08.00 hingga 09.00 WIB," sebutnya.
Sementara adik kandung Jokowi, Iit Sriyantini mengaku harus mencoblos di Yogyakarta, karena terdaftar sebagai pemilih di kediamannya itu. "Saya malam ini pulang ke Yogyakarta dan besok setelah mencoblos datang lagi ke Solo," ujarnya.
Menurut Iit, kedatangannya ke Solo esok hari untuk menemani sang ibu menonton bareng quick count yang disiarkan di televisi. "Besok akan ada acara nobar hasil quick count," kata dia.
Pada nonbar tersebut, kata Iit, akan dihadiri sejumlah kerabat keluarga besar Jokowi. Mereka akan berkumpul di kediaman sang ibu yang terletak di Jalan Kutai Timur, Sumber, Solo.
"Setelah ibu pulang nyoblos langsung berkumpoul di rumah. Setelah itu keluarga besar akan nonbar quick count," pungkas Iit.
Usai Nyoblos, Ibunda Jokowi Nobar Quick Count di Rumah
Seperti saat Pemilu Legislatif (Pileg) 9 April lalu, ibunda Jokowi juga mencoblos di TPS yang tak jauh dari Stadion Manahan Solo.
Diperbarui 09 Jul 2014, 06:08 WIBDiterbitkan 09 Jul 2014, 06:08 WIB
Seperti saat Pemilu Legislatif (Pileg) 9 April lalu, ibunda Jokowi juga mencoblos di TPS yang tak jauh dari Stadion Manahan Solo.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
Berita Terbaru
Update Gempa Ekuador M 6,3: 32 Orang Luka dan 800 Lebih Bangunan Rusak, 80 % Rumah Terputus Listrik
VIDEO: Bunda Iffet Berpulang, Rumah Duka di Jalan Potlot Dipenuhi Pelayat
ACC Carnival Palembang Tawarkan Beragam Promo Menarik
Liputan 6 SCTV dan IMDE Perkenalkan Sistem Pembelajaran AI The Gen-AIU
Mengapa Pangeran William Ditempatkan di Barisan Belakang Saat Pemakaman Paus Fransiskus di Vatikan?
Curi Perhatian di Resident Playbook, Ini Rekomendasi 9 Drama Go Yoon Jung Lainnya
VIDEO: Bye Jerawat! Rahasia Kulit Mulus Ada di Dapur Kamu
Mantap, BUMN RI Ini Duduki Peringkat 6 Produsen Pupuk Terbesar Dunia
iPhone yang Dijual di AS bakal Dibuat di India, Demi Hindari Tarif Trump
SMGR Jalankan Bisnis Berkelanjutan di Lahan Pascatambang
Top 3 Berita Bola: Manchester United Ingin Tendang Pemain Gagal demi Wonderkid Spanyol Usia 19 Tahun
Bimbim Slank Sempat Ingin Umrah Bersama Bunda Iffet pada November 2025