Liputan6.com, Jakarta - Sekelompok perempuan yang menamakan diri Srikandi Revolusi Mental yang membagi selebaran di Bundaran HI, Jakarta siang tadi adalah relawan palsu. Relawan yang membagi selebaran berisi imbauan agar masyarakat menolak hasil Pilpres 2014 itu, tidak ada dalam jajaran relawan Jokowi. Â
"Ini praktik politik kampungan, mengenakan kemeja kotak-kotak yang membuat asosiasi seakan-akan Relawan Jokowi. Saya tegaskan, tak ada relawan dengan nama itu," tandas Ketua Umum Srikandi Jokowi, Vivi Jap Evilia dalam keterangan tertulisnya yang diterima Liputan6.com, Jumat (18/7/2014).
Sementara Ketua Satgas Relawan Anti Pilpres Curang Viktor Sirait menegaskan, tidak ada nama relawan seperti itu dalam jajaran Satgas. "Kami diresmikan Jokowi 26 Juni di Parkir Timur Senayan, Jakarta, tak ada nama itu," katanya.
Hal senada juga disampaikan pengelola Forum Relawan Jokowi, Sukmadji Indro Tjahjono. Ia menyayangkan adanya imbauan tersebut. "Kok tidak kreatif, bisanya cuma membuat isu dan gerakkan politik murahan. Memalukan," kata tokoh pergerakkan 1978 itu.
Selain Srikandi Revolusi Mental, ada juga yang membuat kelompok bernama Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP), dengan ketua umum Sabar Mangadoe. Barisan relawan ini juga dianggap palsu.
"Bara JP yang didirikan Sabar Mangadoe, Buntulan Tambunan dan Gideon Wijaya, adalah ilegal. Mereka justru loyalis Mahfud MD yang merongrong Bara JP," ujar Yayong Waryono, yang mengaku Wakil Sekjen Bara JP asli.
Yayong menjelaskan, Bara JP yang dikenal sekarang ini --di mana Jokowi tiga kali berkunjung-- berdiri melalui kongres di Bandung 15 Juni 2013 lalu. Setelah menjadi capres, Pembina Utama Bara JP adalah Jokowi sendiri.
"Jadi kalau ada kelompok yang menamakan Bara JP namun tidak lahir dari kongres Bandung, jelas palsu. Masyarakat luas diminta tidak mengaitkan Sabar Mangadoe cs dengan Bara JP (asli)," tandas Yayong. (Ans)
Baca juga:
Banyu Biru dan Kawan Tanpa Nama Siap Kawal Kemenangan Jokowi
Menangkan Jokowi-JK, Relawan Srikandi Jokowi Dideklarasikan
Relawan Jokowi Siap Aksi 1.000 Lilin Apresiasi Kejujuran KPU
4 Kesepakatan Koalisi Relawan Jokowi-JK dengan KPU
Srikandi Revolusi Mental Dianggap Relawan Jokowi Palsu
Selain Srikandi Revolusi Mental, ada juga yang membuat kelompok bernama Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP), diketuai Sabar Mangadoe.
diperbarui 18 Jul 2014, 20:30 WIBDiterbitkan 18 Jul 2014, 20:30 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Emas Makin Berkilau Tersengat Ketegangan Geopolitik Rusia-Ukraina
9 Hal yang Membuat Hati Menjadi Lapang, Mudah Diamalkan
Cara Kostrad Menjaga Kesiapan Tempur di Perkotaan
Cuaca Indonesia Hari Ini Sabtu 23 November 2024: Langit Malam Indonesia Mayoritas akan Berawan
Harga Kripto Hari Ini 23 November 2024: Bitcoin Cs Lanjutkan Penguatan
VIDEO: Jerman akan Gelar Pemilu, Bagaimana Nasib Bantuan Ukraina?
Kabareskrim Pastikan Bakal Ringkus Otak Kasus TPPO
Maruarar Yakin RIDO Menangi Pilkada Jakarta Satu Putaran
Tips Menghadapi Pubertas: Panduan Lengkap untuk Remaja dan Orang Tua
VIDEO: Warga Keluhkan Jalanan Rusak Di Sleman yang Kerap Sebabkan Kecelakaan
Raih Penghargaan dari Conde Nast, Plataran Komodo Ungkap Alasan Simpel yang Bikin Banyak Wisman Merasa Seperti di Rumah
Marak Hoaks Lowongan Kerja Pendamping Lokal Desa, Begini Penjelasan Kemendes PDT