Liputan6.com, Jakarta - Pernyataan Presiden Jokowi saat mengumumkan penurunan biaya perjalanan ibadah haji (BPIH) 2015 yang seolah-olah menyatakan penurunan BPIH 2015 hanya kerja sepihak Kementerian Agama dinilai DPR kurang tepat.
“Faktanya, Komisi VIII DPR memiliki bukti bahwa besaran penurunan yang diusulkan oleh pemerintah hanya US$ 26 dolar. Berkat kerja keras DPR yang menyisir seluruh komponen BPIH, akhirnya diperoleh efisiensi yang cukup besar hingga US$ 502 dolar,” kata Ketua Komisi VIII Saleh Partaonan Daulay .
Sejatinya, dijelaskan Saleh, DPR tidak begitu mempermasalahkan jika pemerintah mengklaim penurunan itu berkat kerja pemerintah semata. Apalagi, orientasi DPR dalam menurunkan BPIH bukanlah untuk mencari nama. Melainkan ingin memperbaiki tata kelola penyelenggaraan haji Indonesia, yang dapat dimulai dengan penurunan BPIH dan pengawasan terhadap kualitas pelayanan.
Namun, Saleh khawatir, klaim sepihak dari pemerintah ini akan menimbulkan persepsi di masyarakat bahwa DPR khususnya Komisi VIII tidak memikirkan rakyat. Karena itu ia kembali menegaskan penurunan BPIH yang sangat signifikan itu adalah atas kerja keras DPR. Bahkan bisa dikatakan, tanpa campur tangan dan desakan dari DPR, penurunan BPIH itu hanya US$ 26 dolar.
"Mungkin ketika menghadap presiden, Menag hanya menceritakan soal penurunan dan efisiensi yang dilakukan oleh Kemenag. Bisa saja beliau lupa menyebut bahwa pembahasan BPIH itu dilakukan bersama-sama DPR," tambah politisi dari Fraksi PAN ini.
Meski demikian Saleh juga mengapresiasi penandatanganan Perpres No. 64 Tahun 2015, walau sedikit terlambat dari waktu yang dijanjikan Menteri Agama. Dengan adanya keputusan resmi dari pemerintah tersebut, seluruh jemaah haji dapat segera melunasi sisa pembayaran BPIH-nya. (Yus)
DPR: Ongkos Haji 2015 Turun Signifikan karena Desakan Kami
Sejatinya, dijelaskan Saleh, DPR tidak begitu mempermasalahkan jika pemerintah mengklaim penurunan itu berkat kerja pemerintah semata.
diperbarui 28 Mei 2015, 10:09 WIBDiterbitkan 28 Mei 2015, 10:09 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Cek TPS Online Pilkada 2024, Ini Linknya
Cara Bikin Kacang Bawang Renyah dan Gurih untuk Camilan Lebaran
Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Duel Raksasa Liga Champions
Lirik 'Puisi Kota' oleh Maudy Ayunda dan Iwan Fals menyimpan makna mendalam tentang kehidupan dan keindahan kota.
Cara Bikin Kentaki Ayam Krispi: Resep Lengkap dan Tips Jitu
Profil Etha Rimba Paembonan, Politisi Gerindra yang Kini Menjabat Komisaris Independen PT Pupuk Kaltim
Cara Bikin Manisan Mangga: Panduan Lengkap dan Resep Lezat
Cara Bikin Kuah Bakso Gurih dan Lezat untuk Hidangan Favorit
Ditemani Kekasih, 7 Potret Keseruan Marion Jola Nonton Konser 2NE1 'Welcome Back' di Jakarta
Cara Bikin Mie Nyemek yang Lezat dan Menggugah Selera
Jadwal Sholat Maghrib untuk Wilayah Jakarta Desember 2024, Simak Batasan Waktunya
Profil dan Nomor Urut Calon Walikota-Wakil Walikota Bandung, Sudah Punya Pilihan?