Liputan6.com, Jakarta - Teuku Wisnu begitu terenyuh menyaksikan sebuah video yang memperlihatkan kondisi anak-anak di Suriah. Di sana, anak-anak tak ada yang bermain hp, ataupun games online.
Mereka hanya bermain berbagai permainan yang menggunakan batu-batu dari reruntuhan tembok. Bahkan, anak-anak perempuan memilih bermain masak-masakan dari batu-batu tersebut.
Baca Juga
Teuku Wisnu Harapkan Malang Strudel Fashion Show Jadi Event Tahunan usai Sukses Gelar Event Perdana
Cerita Lucu saat Ustadz Das'ad Latif Ditanya Jemaah Amalan supaya Istri Tak Marah saat Suami Menikah Lagi
Top 3 Islami: Kisah KH Hasyim Asy'ari Tak Sadar yang Digendongnya Nabi Khidir AS, Ayat Seribu Dinar Datangkan Rezeki Tak Disangka
Namun, tak terlihat wajah sedih dari anak-anak Suriah ini. Mereka tampak gembira bisa berinteraksi dengan teman-temannya tanpa ada todongan senjata.
Advertisement
Hal itu membuat Teuku Wisnu begitu ingin melihat langsung kondisi anak-anak di sana. Hal itu diungkapkan Teuku Wisnu di akun Instagramnya, Minggu (26/5/2019).
Â
Ini Doa Teuku Wisnu
Teuku Wisnu memanjatkan doa agar bisa menyentuh langsung anak-anak polos tanpa dosa namun harus menderita.
"Ya Allah suatu saat pengen banget kesana.Setidaknya ketemu dengan mereka,Semoga Allah mudahkan," tulisnya sebagai keterangan foto.
Advertisement