Warna Dinding Kamar Ini Jamin Tingkatkan Gairah Seks Pasangan

Ingin lebih meningkatkan gairah seks dengan pasangan? Pilih warna ini untuk dinding kamar Anda.

oleh Annabella Siahaan diperbarui 28 Sep 2016, 21:30 WIB
Diterbitkan 28 Sep 2016, 21:30 WIB
Warna Dinding Kamar Ini Jamin Tingkatkan Gairah Seks Pasangan
Ingin lebih meningkatkan gairah seks dengan pasangan? Pilih warna ini untuk dinding kamar Anda. Foto: Marieclaire.co.uk.

Liputan6.com, Jakarta Apakah Anda sedang bingung dalam memilih warna kamar tidur? Putih atau abu-abu? Anda mungkin ingin mempertimbangkan warna kamar dinding apa yang akan berpengaruh terhadap gairah seks Anda.

Sebuah studi yang dilakukan oleh Travelodge terhadap lebih dari 2 ribu pasangan menemukan bahwa pasangan dengan warna kamar tidur karamel paling banyak melakukan hubungan seks, atau sekitar 3 kali dalam seminggu.

Yang lebih menarik, pasangan dengan dinding kamar tidur berwarna merah memiliki frekuensi hubungan seks paling sedikit, seperti yang dilansir dari Marieclaire.co.uk pada Rabu (28/9/2016).

Ternyata ada alasan tertentu yang membuat warna karamel atau kecoklatan paling menggairahkan bagi pasangan. Warna ini mengingatkan orang akan coklat, yang juga adalah perangsang gairah seks.

Studi ini juga menemukan bahwa orang-orang dengan dinding kamar tidur berwarna biru paling banyak mendapatkan jam tidur, rata-rata 7 jam dan 52 menit per malam. Secara acak, warna biru memang cukup populer di kalangan guru, pegawai sipil, dan tukang bangunan.

Chris Idzikowski, seorang ahli tidur dari Edinburgh Sleep Centre mendukung penelitian ini dengan penjelasan mengapa warna biru dapat membantu Anda tidur lebih nyenyak. "Ada reseptor tertentu dalam sel ganglion pada bagian retina mata yang sangat peka terhadap warna biru. Reseptor ini memberikan informasi kepada otak yang mengontrol ritme tubuh manusia selama 24 jam penuh, dan berpengaruh terhadap perasaan dan aktivitas seseorang sepanjang hari. Interaksi antara cahaya, tidur, dan kesadaran sangat penting."

Selain warna biru, dua warna lain yang juga dapat meningkatkan kualitas tidur Anda adalah kuning yang menenangkan dan oranye. Menurut penelitian ini, dinding oranye dapat menstimulasi sistem pencernaan, yang berguna jika Anda baru saja mengonsumsi makan malam dalam jumlah besar.

Tak hanya itu, fakta lain yang ditemukan adalah bahwa orang-orang dengan dinding kamar berwarna abu-abu cenderung lebih aktif belanja secara online di atas tempat tidur, dan memiliki jam tidur paling sedikit, dua hal yang sangat berkaitan satu sama lain.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya