Henry Golding Bintangi Crazy Rich Asians Berkat Unggahan untuk Istrinya

Ungkapan cinta Henry Golding pada sang istri di Instagram memberinya peran utama sebagai Nick Young di film Crazy Rich Asians.

oleh Novi Nadya diperbarui 24 Sep 2018, 09:45 WIB
Diterbitkan 24 Sep 2018, 09:45 WIB
Henry Golding Crazy Rich Asian
Henry Golding dan Liv Lo (Instagram @henrygolding)

Liputan6.com, Jakarta Henry Golding memang tidak punya pengalaman berakting. Meski demikian, dia langsung mendapatkan peran aktor utama di film Crazy Rich Asians. Padahal biasanya, kebanyakan aktor kebagian pemeran utama setelah bertahun-tahun menjalani karier sebagai bintang film.

Hoki? Itu pasti. Namun di balik keberuntungannya, Henry Golding dirasa pas menjadi kandidat sempurna Nick Young oleh sang sutradara Jon M. Chu. Apa yang menarik perhatian Chu? Simple.

Ia langsung memantapkan hati merekrut Henry Golding sebagai Nick Young saat melihat sosok pria tampan itu di Instagram. Posting-an Golding tentang istrinya di Instagram langsung menarik perhatian sang sutradara.

Tak butuh waktu lama, Chu meyakini bahwa Goldinglah yang diinginkan bermain sebagai Nick Young dalam filmnya. Padahal, profesi kala itu adalah host acara televisi di Malaysia dengan nyaris tanpa pengalaman akting.

 

 

Ungkapan Rasa Cinta di Instagram

Henry Golding Crazy Rich Asian
Bintang Crazy Rich Asian Henry Golding dan istrinya Liv Lo (Instagram @henrygolding/Marion Curtis / Courtesy of Lionsgate)

"Saat dia coba akting, aku bilang itu bukan kamu, Bung. Terlalu serius, just relax, be you," ujar Chu menirukan ucapannya saat diwawancara Chicago Sun-Time melansir dari elitedaily.com, Senin (23/9/2018).

Ya, versi dirinya di media sosial menasbihkan statusnya sebagai pria sejati. Ia tak segan memperlihatkan rasa cinta dan perhatian secara gamblang di akun Instagramnya untuk sang istri, Liv Lo, yang juga seprofesi sebagai presenter televisi sekaligus mengajarkan yoga.

Sama seperti Henry Golding, pasangan tersebut tak malu mendokumentasikan hubungan romantis ala dongeng mereka di Instagram masing-masing. Seperti Lo yang menjelaskan awal pertama kali mereka bertemu pada tahun 2011 saat mengucapkan ulang tahun pernikahan yang kedua.

Nick Young di Dunia Nyata

Pernikahan pasangan ini juga tak kalah romantis dan berkesan. Kedunya menikah di Thailand pada tahun 2016 lengkap dengan champagne dan matahari terbenam yang menakjubkan.

Jadi, jika Anda masih bertanya-tanya mengapa Golding piawai memainkan peran Nick Young, jawabannya sederhana. Ia tidak sedang akting, melainkan memerankan Nick Young di dunia nyata.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya