Liputan6.com, Jakarta Kemunculan pandemi Covid-19 telah mengubah drastis perilaku masyarakat. Dari yang gemar jalan-jalan, kuliner dan nonton konser, kini menikmati itu semua dari layar saja. Padahal tahun ini banyak sekali hari libur nasional dan cuti bersama, tapi karena corona jadi direvisi dan ditunda. Meski begitu jangan pernah berhenti merencanakan vacation atau liburan.
Ketika situasi mulai kondusif dan telah memasuki masa new normal yang ditandai turunnya kasus Covid-19, staycation menginap di hotel bisa menjadi pilihan terbaik yang menyenangkan dan aman untuk kamu bersama keluarga maupun sahabat.
Berada dikota yang sama dan tidak jauh dari rumah, kamu bisa melepas penat, refreshing, merasakan suasana baru dan tinggal nyaman di hotel yang memiliki fasilitas lengkap sembari melakukan tetap melakukan social distancing untuk keamanan bersama. Selain itu, banyak sekali keuntungan staycation yang bisa kamu dapatkan, bahkan tak disangka-sangka staycation bisa membuat ketagihan. Â
Advertisement
1. Punya banyak waktu Â
Jarak hotel yang tidak terlalu jauh dari tempat tinggal membuat kamu memangkas waktu perjalanan. Hal ini tentu membuat hawa liburan kamu menjadi terasa panjang. Waktu bonding bersama keluarga maupun teman-teman menjadi berkualitas.
2. Tidak perlu bawa barang banyak
Jarak yang dekat dan ditambah menginap di hotel yang fasilitasnya lengkap sudah tentu membuat kamu tidak perlu bawa barang banyak. Cukup bawa pakaian dan keperluan sehari-hari seadanya dalam satu tas. Kalau memang ada yang tertinggal, kamu bisa kembali ke rumah.
3. Lebih fleksibel
Karena masih dalam satu kota tentunya jadwal untuk staycation bisa lebih fleksibel. Kamu tidak perlu pusing harus mencari tanggal tepat untuk mengajukan cuti karena bisa kamu lakukan di akhir pekan.
4. Mengurangi drama dalam perjalanan
Ada saja drama yang muncul saat liburan, tentu ini tidak kita harapkan karena bisa menguras emos. Dengan staycation, kamu tidak perlu pusing mikirin tiket pesawat, transport ke bandara, nunggu tanggal merah, daftar destinasi dan lain-lain membutuhkan banyak persiapan. Salah satu keuntungan dari staycation adalah kamu bisa sesuka hati booking kamar hotel untuk besok atau bahkan check in hari!
5. Hemat budget liburan
Ini dia hal yang tentu menarik banyak orang. Dengan staycation, kamu bisa menghemat budget liburan yang biasa kamu keluarkan tiket pesawat, sewa mobil, tiket masuk dan lain-lain. Kamu bisa mengalokasikan ke biaya kuliner untuk mencoba restoran atau hotel mewah yang belum kesampaian.Terlebih lagi sekarang ada promo hotel murah di Traveloka yang sayang untuk dilewatkan.
Stay Longer, Worry Less! Kamu bisa tetap produktif dan nyaman tinggal di hotel dengan diskon s.d 33% untuk menginap mulai dari 7 malam hingga 14 malam di kamar hotel ternyaman. Periode promo sampai 31 Juli 2020 dan periode menginap sampai 31 Agustus 2020. Jangan khawatir, untuk promo hotel menginap 1 atau lebih dari 2 malam juga tetap ada.
Melalui program Hotel Special Deals di Traveloka, kamu tak hanya bisa mendapatkan harga spesial, tapi juga gratis makan dan laundry serta bonus tambahan dari para partner Traveloka! So, rencanakan staycation dari sekarang, menginapnya bisa kemudian.
Untuk inspirasi liburan dan staycation kamu bisa tonton video-video seru di Youtube Channel Traveloka serta dapat informasi lain dengan mengunjungi media sosial dan website Traveloka.