Kalender 2023, Simak Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama

Pemerintah telah menetapkan hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2023.

oleh Putu Elmira diperbarui 12 Okt 2022, 11:26 WIB
Diterbitkan 12 Okt 2022, 11:26 WIB
Ilustrasi Kalender 2023, Simak Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama
Ilustrasi Kalender 2023, Simak Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama (dok. Pexels.com/tigerlily713)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Terkait kalender 2023, pemerintah menetapkan hari libur nasional dan cuti bersama 2023. Ada pun hal tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) yang telah ditandatangani Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 1066 Tahun 2022, Nomor 3 Tahun 2022 dan Nomor 3 Tahun 2022 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023.

Dikutip dari laman resmi Kemenkopmk, Rabu (12/10/2022), penetapan hari libur nasional dan cuti bersama 2023 diputuskan dalam Rapat Koordinasi Tingkat Menteri Tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2023. Rapat ini dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, dihadiri oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah, dan Menteri PAN RB Abdullah Azwar Anas.

"Tahun 2023 telah ditetapkan untuk libur nasional berjumlah 16 hari," kata Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy saat konferensi pers usai rakor di kantor Kemenko PMK, Selasa, 11 Oktober 2022.

Simak daftar hari libur nasional 2023 berikut ini:

- 1 Januari (Minggu): Tahun Baru Masehi

- 22 Januari (Minggu): Tahun Baru Imlek

- 18 Februari (Sabtu): Isra Mi'raj

- 22 Maret (Rabu): Hari Suci Nyepi

- 7 April (Jumat): Wafatnya Isa Almasih

- 22--23 April (Sabtu-Minggu): Hari Raya Idul Fitri

- 1 Mei (Senin): Hari Buruh

- 18 Mei (Kamis): Kenaikan Isa Almasih

- 1 Juni (Kamis): Hari Lahir Pancasila

- 4 Juni (Minggu): Hari Waisak

- 29 Juni (Kamis): Idul Adha

- 19 Juli (Rabu): Tahun Baru Islam

- 17 Agustus (Kamis): Hari Kemerdekaan

- 28 September (Kamis): Maulid Nabi Muhammad SAW

- 25 Desember (Senin): Hari Natal

Libur Cuti Bersama 2023

Ilustrasi Kalender 2023, Simak Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama
Ilustrasi Kalender 2023, Simak Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama| pexels.com/@thngocbich... Selengkapnya

- 23 Januari (Senin): Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili

- 23 Maret (Kamis): Hari Suci Nyeli Tahun Baru Saka 1945

- 21, 24, 25, dan 26 April (Jumat, Senin, Selasa, dan Rabu): Hari Raya Idul Fitri 1444 H

- 2 Juni (Jumat): Hari Raya Waisak

- 26 Desember (Selasa): Hari Raya Natal

Adapun total libur nasional dan cuti bersama 2023 sebanyak 24 hari. Menko PMK Muhadjir menjelaskan penetapan hari libur nasional dan cuti bersama 2023 dimaksudkan sebagai pedoman bagi masyarakat, sektor ekonomi, dan sektor swasta dalam beraktivitas, serta sebagai rujukan bagi kementerian dan lembaga pemerintahan dalam menentukan perencanaan program-program kerja.

Menko PMK Muhadjir menyebut pemerintah Indonesia memerhatikan perkembangan pandemi Covid-19 di Indonesia dalam penetapan ini. "Penetapan libur nasional dan cuti bersama juga berdasarkan hasil evaluasi selama dua tahun terakhir sejak pandemi Covid-19," tambahnya.

Sesuai Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri Nomor 1066 Tahun 2022, Nomor 3 TAHUN 2022, Nomor 3 Tahun 2022 tertanggal 11 Oktober 2022 yang diterima Health Liputan6.com, bunyi keputusan secara rinci, seperti berikut ini:

Pengaturan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama

[Fimela] Ilustrasi Libur Nasional dan Cuti Bersama
Ilustrasi Libur Nasional dan Cuti Bersama | https://www.pexels.com/@freestockpro... Selengkapnya

Kesatu, Menetapkan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023 sebagaimana tercantum dalam Lampiran yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan Bersama ini.

Kedua, Penetapan tanggal 1 Ramadan 1444 Hijriah, Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, dan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah ditetapkan dengan Keputusan Menteri Agama.

Ketiga, Unit kerja/satuan organisasi/lembaga/perusahaan yang berfungsi memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat di tingkat pusat dan/atau daerah yang mencakup kepentingan masyarakat luas, seperti rumah sakit, pusat kesehatan masyarakat, lembaga yang memberikan pelayanan telekomunikasi, listrik, air minum, pemadam kebakaran, keamanan dan ketertiban, perbankan, perhubungan, dan unit kerja/satuan organisasi/lembaga/ perusahaan lain yang sejenis, agar mengatur penugasan pegawai/ karyawan/pekerja pada hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023 sebagaimana dimaksud dalam Diktum KESATU sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Keempat, Cuti Bersama Tahun 2023 dilaksanakan dengan tetap mempertimbangkan kondisi pandemi COVID-19.

 

Pengaturan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama

[Fimela] Cuti Bersama
Ilustrasi Cuti Bersama | pexels.com/@picjumbo-com-55570... Selengkapnya

Kelima, Pelaksanaan Cuti Bersama sebagaimana dimaksud dalam Diktum KESATU mengurangi hak cuti tahunan pegawai/karyawan/pekerja sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan dan ketentuan yang berlaku pada setiap unit kerja/ satuan organisasi/lembaga/perusahaan.

Keenam, Pelaksanaan Cuti Bersama bagi Aparatur Sipil Negara dilakukan sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

Ketujuh, Pelaksanaan Cuti Bersama sebagaimana dimaksud dalam Diktum KESATU bagi lembaga/instansi swasta diatur oleh pimpinan masing-masing.

Kedelapan, Keputusan Bersama ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Infografis Cara Generasi 90-an Jalani Liburan Sekolah
Infografis Cara Generasi 90-an Jalani Liburan Sekolah. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya