Liputan6.com, Jakarta - Isu perselingkuhan Azizah Salsha beberapa waktu lalu membuat rumah tangganya dengan Pratama Arhan seperti tak pernah lepas dari sorotan. Meski keduanya sudab memastikan bahwa pernikahan mereka baik-baik saja, tapi tetap tak lepas dari sorotan.
Azizah Salsha sendiri langsung berangkat umrah tak lama setelah isu perselingkuhannya dengan Salim Nauderer beredar. Setelah itu, giliran Arhan yang melaksanakan umrah bersama rekan-rekannya di Timnas Indonesia. Namun baru-baru ini beredar video orangtua Arhan juga menyusul ke Tanah Suci dan bertemu dengan Azizah.
Baca Juga
Momen pertemuan ayah dan ibu Arhan dengan wanita yang akrab disapa Zize di Tanah Suci itu kemudian ramai dibahas di media sosial. Hal itu diketahui dari unggahan di akun TikTok @alesiaa04 pada Sabtu, 7 September 2024. Ada beberapa foto yang memperlihatkan kehangatan Zize bersama mertuanya.
Advertisement
Putri sulung politisi Andre Rosiade itu mengenakan pakaian tertutup dan hijab berwarna hitam. Zize terlihat duduk diapit ayah dan ibu Arhan. Sambil tersenyum, Zize terlihat duduk condong merapat ke Mak Ti, sedangkan ayah Arhan duduk di sebelah menantunya.
"Masya Allah, Allahu Akbar🥹🫶” tulis keterangan unggahan tersebut. "Ketemu menantu di tanah suci,” lanjutnya di foto berbeda. Menurut sejumlah warganet, wanita 20 tahun itu memang kembali melaksanakan umrah demi menemani mertuanya.
Namun tidak tampak Arhan di antara mereka, kemungkinan karena kesibukan jadwal Timnas Indonesia yang baru saja menghadapi Arab Saudi dan kemudian Australia pada Selasa, 10 September 2024. Unggahan ini ramai mengundang komentar warganet.
Banyak yang ikut merasa terharu dan terenyuh melihat Zize yang tetap baik-baik saja dengan keluarga Pratama Arhan. Tapi tidak sedikit juga yang salah fokus dengan raut wajah Mak Ti dan suaminya.
Warganet Merasa Ada Keanehan
"Bapaknya mirip arhan," komentar seorang warganet lkarena wajah pemain timnas itu yang sangat mirip dengan ayahnya.
"Zizah mirip sama Makti Masyaallah, besok lagi warganet tolong be smart ya memilih berita yang benar & fitnah, selama belum ada bukti usahakan untuk tidak menghakimi terlebih dahulu, till jannah Arhan Zz,” sahut warganet lain.
"Senyum mak ti sama bapa gk bisa boong mereka sayang banget sama zizah,” kata warganet yang lain.
Namun respons berbeda datang dari warganet yang mengamati gerak-gerik ibunda Arhan di akun Instagram @lambe_danu. Alasannya, keterangan unggahan yang disertakan dinilai aneh.
"Ketemu menantu di Tanah Suci," bunyi keterangan unggahan tersebut yang kemudian dikomentari. "Enggak janjian dulukah?" kata seorang warganet merasa heran.
"Hah ketemu? Kebetulan dong bukan sengaja nemuin? Masa mantu mertua sama-sama umroh enggak telepon dulu," ujar warganet lain.
"Itu istilah doang ketemu, pasti udh janjian lah, berbaik sangka aja,” timpal warganet lainnya.
Sebelumnya, Pratama Arhan mendapatian kesempatan untuk umrah bersama pemain timnas Indonesia lainnya sebelum pertandingan ronde tiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan tuan rumah Arab Saudi pada Kamis, 5 September waktu setempat.
Foto-foto Pratama Arhan mengenakan busana ihram pun beredar di media sosial termasuk di akun Instagramnya, Senin, 2 September 2024. Bahkan ada sebuah foto memperlihatkan wajah pria asal Blora tersebut seperti habis menangis dengan mata yang merah.
Advertisement
Pratama Arhan Umrah Bareng Pemain Timnas
Bersama para rekan setimnya seperti Egy Maulana Vikri, Asnawi Mangkualam, dan Witan Sulaeman. Arhan juga berfoto dengan latar belakang Masjidil Haram dan Kakbah dengan senyum lebar. Tak ada kata-kata yang dituliskan dalam kolom keterangan unggahannya, dia hanya menyebatkan emoji penuh berkah dan Kakbah.
Namun dia juga mencantumkan 'QS. Maryam 30-34' tanpa menjelaskan apapun. Seperti diketahui ayat-ayat dari Surat Maryam ini menjelaskan tentang berbakti kepada orangtua. Hal ini pun menjadi sorotan tersendiri bagi warganet. Pasalnya, di saat yang sama Azizah Salsha justru bertolak dari Arab Saudi ke Dubai untuk liburan.
Dalam unggahan di akun Instagramnya, Azizah bahkan mencoba aktivitas baru seperti sky diving hingga menyelam. Padahal, sang ayah, Andre Rosiade sempat mengungkap jika putrinya itu bakal bertemu Arhan di Arab saudi pada 1 September 2024. Namun, bukannya menunggu suaminya, Azizah Salsha malah meninggalkan Arab Saudi. Mungkin saja ada perubahan rencana yang sudah disepakati sebelumnya meski belum diketahui dengan pasti.
Tentu saja ini menimbulkan banyak spekulasi hingga memunculkan berbagai komentar negatif dari warganet. Salah satunya yang terlihat di akun TikTok @bbutterflyingggg yang membagikan foto Arhan sedang umrah dan Azizah atau Zize sedang liburan pada Senin, 2 September 2024.
Hijab Azizah Dikritik Warganet
"Suaminya lagi umroh istrinya lagi main payung terjun," tulis akun tersebut yang sontak mengundang banyak komentar warganet.
Sementara itu, apa pun yang dilakukan Azizah kerap mengundang beragam komentar warganet, termasuk saat dirinya menjalankan ibadah umrah ke Tanah Suci. Potret Azizah ramai dibagikan di media sosial, salah satunya di akun Instagram @lambe_danu pada Senin, 26 Agustus 2024. Zize terlihat sedang mengunjungi Kebun Kurma di Madinah. Ia tampil anggun dengan busama tertutup berupa gamis dan hijab berwarna hitam.
"Ketemu Zize," tulis keterangan unggahan tersebut. Saat itu, wanita 20 tahun tersebut tampak tersenyum ke kamera. Sayangnya warganet kembali mengkritik Azizah Salsha. Kali ini soal penampilannya yang dinilai mengenakan hijab yang berantakan.
Itu karena dalam foto tersebut, bagian depan rambut Azizah memang terlihat. Putri anggota DPR RI Andre Rosiade itu sepertinya tidak menggunakan dalaman hijab alias ciput yang membuat rambutnya jadi terlihat meski memakai jilbab. Warganet pun ramai-ramai mengomentari hal tersebut. Tak sedikit yang menghubungkan dengan sikap Azizah sehari-hari yang sering menuai kontroversi.
Advertisement