Liputan6.com, Jakarta - Kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Kepulauan Riau kini sudah mencapai level membahayakan. Satuan tugas gabungan di bawah Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah berupaya menanggulangi dengan modifikasi cuaca. Namun, upaya tersebut tak berjalan mulus. Pesawat kerap tak dapat terbang akibat jarak pandang tak memungkinkan.
"Modifikasi cuaca terkendala pesawat belum bisa terbang karena jarak pandang yang pendek," ujar Wakapolri Komjen Pol Badrodin Haiti di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (14/3/2014).
Terkait dugaan lemahnya penindakkan hukum terhadap perusahaan yang diduga terlibat pembakaran, mantan Kabaharkam itu menegaskan, sejauh ini Polri sudah melakukan upaya itu. Polri pun membantah tudingan takut menjerat perusahaan atau korporasi yang terlibat pembakaran itu.
"Kok takut-takut? Buktinya kita proses," tegas jenderal bintang 3 itu.
Sejauh ini Polda Riau sudah menetapkan 40 orang sebagai tersangka dugaan keterlibatan pembakaran lahan dan hutan di Riau. Termasuk perusahaan PT NSP.
Hingga Kamis 13 Maret, sekitar pukul 21.00 terdapat 137 titik api kebakaran hutan dan lahan di Riau. Suhu udara berdasarkan informasi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) saat ini antara 24 hingga 33 derajat Celcius.
137 Titik api itu tersebar di beberapa kabupaten. Yakni Indragiri Hilir 6 titik, Meranti 33 titik, Pelalawan 11 titik, Dumai 5 titik dan Siak 17 titik dan kabupaten terdapat 65 titik di wilayah lainnya. Sedangkan jarak pandang di Bandara Sultan Syarif Qasim II Pekanbaru 100 meter dan tidak ada aktivitas penerbangan.
Satgas Darat yang terdiri dari TNI, Polri, Manggala Agni, BPBD dan Pemerintah Daerah, melakukan pemadaman manual dengan menggunakan mesin robin atau pemadam kebakaran di Biosfer GSK Kabupaten Bengkalis dan Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan dan Kabupaten Siak. (Shinta Sinaga)
Baca juga:
Polisi Takut Tindak Perusahaan Pembakar Lahan di Riau?
Polri menegaskan, sejauh ini pihaknya sudah melakukan penindakan hukum terhadap pelaku pembakaran di Riau, termasuk perusahaan.
diperbarui 14 Mar 2014, 14:55 WIBDiterbitkan 14 Mar 2014, 14:55 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Arti Glamping: Pengalaman Camping Mewah yang Menakjubkan
Amalan Sebelum Berangkat Kerja dari Syekh Ali Jaber, Khasiatnya Rezeki Lancar dan Berkah
Apa yang Dimaksud Poster: Pengertian, Jenis, dan Cara Membuatnya
Cara Menanak Nasi Agar Tidak Cepat Basi dengan Tekstur Pulen
Hasil Liga Champions: Real Madrid Tumbang di Kandang Liverpool, Aston Villa Tahan Imbang Juventus
Unggul Hasil Hitung Cepat, Bobby Nasution-Surya Ucapkan Terima Kasih ke Semua Pendukung
Kalah di Quick Count Pilgub Banten, Kubu Airin Sebut Banyak Kecurangan dan Intimidasi
Cara Jepang Atasi Limbah Minyak Goreng Jadi Tren Baru Rumah Tangga
Cara Praktis Menghilangkan Bau Kulkas dengan Bahan Alami yang Jarang Diketahui
Natalius Pigai Sebut Komnas HAM Akan Bantu Selidiki Tewasnya Siswa Semarang di Tangan Polisi
Cara Seru Diet Tanpa Nasi dengan Menu Lezat yang Mudah Dibuat
Apa Penyebab Sakit Paru-Paru: Memahami Faktor Risiko dan Pencegahan