Liputan6.com, Jakarta - Untuk melindungi generasi muda Indonesia, Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menjalin kerjasama dengan Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Kerja sama tersebut dalam bentuk pembelian produk mainan dengan menggunakan Standar Nasional Indonesia (SNI).
Direktur Jenderal Industri Kecil Menengah (IKM)Kemenperin, Euis Sadiyah menerangkan, saat ini Indonesia memiliki 36 juta anak dengan usia di bawah lima tahun (balita). Sedangkan untuk Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) terdiri dari 200 ribu jiwa yang tersebar di seluruh provinsi.
"Mereka adalah penerus bangsa, harus dilindungi" kata dia usai membuka pameran Sumatra Barat Food and Craft VII, Jakarta, Selasa (17/6/2014).
Sementara, Euis menerangkan sebanyak Rp 400 miliar Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dibelanjakan untuk mainan anak dari China. Padahal benda-benda tersebut memiliki kandungan zat yang berbahaya.
Oleh sebab itu, pihaknya menjalin bekerja sama dengan Kemendikbud agar membeli produk-produk dalam negeri yang bersertifikat SNI. "Kami buatkan surat Kemendikbud, tolong belanja mainan anak, belanjalah ke produk dalam negeri," lanjut dia.
Ia juga menekankan agar membeli mainan anak dalam yang bersertifikat SNI terutama di bawah binaan Kemenperin. "kami melindungi anak-anak sambil menghidupi IKM, "tukasnya. (Amd/Gdn)
Lindungi Anak Negeri, Kemenperin Gandeng Kemendikbud
Saat ini Indonesia memiliki 36 juta anak dengan usia di bawah lima tahun (balita).
Diperbarui 17 Jun 2014, 16:24 WIBDiterbitkan 17 Jun 2014, 16:24 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Paus Fransiskus Meninggal Dunia Sehari Setelah Paskah
Pesan Paskah Terakhir Paus Fransiskus Sebelum Tutup Usia
Tunjukkan Kinerja Positif, Dendy Kurniawan Ditunjuk Lagi Sebagai Direktur Utama Pelita Air
Saat Paus Fransiskus Ingatkan Tentang Penggunaan AI dan Mitigasi Risikonya
VIDEO: Hari Kartini: Bus Transjakarta, LRT, dan MRT Gratis untuk Perempuan
AS Keluhkan Peredaran Barang Palsu di Mangga Dua, Kemendag Buka Suara
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Semasa Hidup Pilih Sumbangkan Gaji
Di Depan Komisi III DPR, OCI Bantah Lakukan Kekerasan dan Eksploitasi Pemain Sirkus
Siapa Sosok Camerlengo yang Umumkan Paus Fransiskus Meninggal?
5 Inspirasi Desain Rumah Sederhana, Cocok Untuk Lahan Terbatas
Indra Priawan Suami Nikita Willy Berikan Respons Bijak Soal Memilih Istri atau Anak
Potret Dapur di Rumah Juan-Eve, Model Minimalis yang Memikat dan Fungsional Hasil Ngonten di Tiktok