Liputan6.com, Jakarta - Dua anggota Polda Kalimantan Barat (Kalbar) AKBP Idha Endri Prastiono dan Bripka MP Harahap yang ditangkap di Kuching, Malaysia akan segera dipulangkan ke tanah air. Kepolisian Diraja Malaysia menyatakan, keduanya tak terlibat dalam jaringan narkoba.
Saat ini Polri dan Polisi Diraja Malaysia (PDRM) tengah mendiskusikan soal pemulangan AKBP Idha dan Bripka MP Harahap.
"Proses pemulangannya sedang didiskusikan, tim kita sudah berangkat ke sana," kata Kapolri Jenderal Polisi Sutarman di Jakarta, Selasa (9/9/2014).
Dia mengatakan, Polri telah menugaskan timnya ke negeri jiran tersebut pagi tadi. Namun kapan waktu pemulangan kedua polisi dari Polda Jabar itu masih belum bisa dipastikan.
"Apakah akan dikembalikan hari ini dan caranya seperti apa, tunggu dulu ya," ujar Sutarman.
Sutarman juga belum bisa menjelaskan alasan Polisi Diraja Malaysia menangkap kedua polisi itu meskipun terbukti tak terlibat dalam jaringan narkoba. Hal itu, menurut dia, adalah teknis penyidikan dan bersifat rahasia.
"Jangan tanya saya, saya tidak mengerti. Itu secret dan teknis penyidikan. Tidak mungkin kita menanyakan itu," tandas mantan Kabareskrim tersebut. (Ein)
Polri dan Polisi Malaysia Bahas Pemulangan 2 Perwira Polda Kalbar
Kepolisian Diraja Malaysia menyatakan, kedua polisi Polda Kalbar itu tak terlibat dalam jaringan narkoba.
Diperbarui 09 Sep 2014, 13:19 WIBDiterbitkan 09 Sep 2014, 13:19 WIB
Jenderal Sutarman tiba di kantor KPU sekitar pukul 15.45 WIB. Jakarta, Jumat (9/5/2014) (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
RUPST BTN Sepakati Tebar Dividen Rp 53,57 per Saham hingga Restrukturisasi Unit Syariah
Sejumlah Pejabat Otoritas Moneter Jadi Komisaris Bank BUMN, Ini Respons BI
Fokus Pagi : Akibat Korsleting, Kebakaran Landa Permukiman Padat Penduduk di Grogol Petamburan
PBB: Pemotongan Bantuan Internasional Bisa Hambat Perang Melawan Penyakit pada Anak
Puncak Arus Mudik di Pelabuhan Bakauheni Diprediksi Pada H-3 Lebaran
Arus Mudik Lebaran 2025, Stasiun Pasar Senen Dipadati Pemudik
Pesan Cak Imin di Mudik Lebaran 2025: Jakarta Penuh, Jangan Pulang Bawa Keluarga Tanpa Skill
Pramono Anung Bebaskan Pajak Rumah dan Apartemen di Bawah Rp 2 Miliar
Mudah dan Praktis, Cara Bagi-Bagi THR Lebaran Lewat DANA
Bahlil Pastikan Stok LPG di Surabaya Aman, Wanti-wanti Jangan Dioplos
Bakal Go Private, BEI Suspensi Saham HITS Mulai Hari Ini 26 Maret 2025
Ibnu Jamil, Atta Halilintar, hingga Ganindra Bimo Rayakan Kemenangan Timnas Indonesia di Stadion GBK