Liputan6.com, Jakarta - Unjuk rasa anarkis di Balaikota dan Gedung DPRD DKI Jakarta Jumat 3 Oktober lalu berujung ditetapkannya 21 anggota FPI sebagai tersangka. Salah satu tersangka kini masih buron, yakni Habib Novel Bamukmin yang diduga kuat aktor penggerak massa FPI berbuat anarkis.
Berhubungan dengan status buron yang ditetapkan kepada Habib Novel, pimpinan FPI Jakarta Pusat, Habib Selon belum bisa berkomentar banyak. Saat dihubungi Liputan6.com, ia mengaku tengah menggelar rapat.
"Sebentar ya, ini saya sedang rapat. Lagi rapat ini, nanti ya," kata Habib Selon di Jakarta, Rabu (8/10/2014).
Belum jelas, apa kaitan buronnya Habib Novel dengan rapat yang tengah digelar Habib Selon itu.
Sebelumnya, setelah menyatakan Habib Novel buron dan masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) serta membuat tim khusus, Polda kini menyebar foto sang Habib. Masyarakat juga diminta bisa memberikan informasi sekecil apapun jika tahu keberadaan dari Habib Novel. Nantinya polisi menindaklanjuti informasi itu untuk segera menangkap Habib Novel.
"Sudah disebarkan ke seluruh polres dan polsek jajaran, barang siapa mengetahui melaporkan untuk bisa ditindaklanjuti dan penangkapan," kata Kabid Humas Polda Metro Kombes Pol Rikwanto.
Rikwanto juga menegaskan, pihaknya tak segan-segan memeriksa orang ataupun pihak-pihak yang tengah kedapatan menyembunyikan Habib Novel. Sebab selain keterangan Habib Novel diperlukan, penyidik juga bisa mengembangkan siapa otak pelaku dari aksi demonstrasi berakhir ricuh itu dan melukai 11 anggota polisi itu.
Habib Novel Buron, FPI Gelar Rapat
Habib Novel Bamukmin diduga kuat aktor penggerak massa FPI berbuat anarkis di Balaikota dan Gedung DPRD DKI Jakarta.
Diperbarui 08 Okt 2014, 12:44 WIBDiterbitkan 08 Okt 2014, 12:44 WIB
Mereka yang sengaja menyembunyikan NB akan dikenai hukuman pidana dengan Pasal 221 KUHP dan Pasal 261 KUHP.... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
RUPST BTN Sepakati Tebar Dividen Rp 53,57 per Saham hingga Restrukturisasi Unit Syariah
Sejumlah Pejabat Otoritas Moneter Jadi Komisaris Bank BUMN, Ini Respons BI
Fokus Pagi : Akibat Korsleting, Kebakaran Landa Permukiman Padat Penduduk di Grogol Petamburan
PBB: Pemotongan Bantuan Internasional Bisa Hambat Perang Melawan Penyakit pada Anak
Puncak Arus Mudik di Pelabuhan Bakauheni Diprediksi Pada H-3 Lebaran
Arus Mudik Lebaran 2025, Stasiun Pasar Senen Dipadati Pemudik
Pesan Cak Imin di Mudik Lebaran 2025: Jakarta Penuh, Jangan Pulang Bawa Keluarga Tanpa Skill
Pramono Anung Bebaskan Pajak Rumah dan Apartemen di Bawah Rp 2 Miliar
Mudah dan Praktis, Cara Bagi-Bagi THR Lebaran Lewat DANA
Bahlil Pastikan Stok LPG di Surabaya Aman, Wanti-wanti Jangan Dioplos
Bakal Go Private, BEI Suspensi Saham HITS Mulai Hari Ini 26 Maret 2025
Ibnu Jamil, Atta Halilintar, hingga Ganindra Bimo Rayakan Kemenangan Timnas Indonesia di Stadion GBK